10 Tempat Liburan dan Padusan Paling Asyik di Jogja, Cek Alamat dan Harga Tiketnya di Sini Saja

- 8 Februari 2024, 19:02 WIB
Aqua Splash Kids Fun Jogja, wisata waterpark di Jogja.
Aqua Splash Kids Fun Jogja, wisata waterpark di Jogja. /Aqua Splash Kids Fun Jogja

Water Byur Ponjong terletak di Desa Sumber, Kecamatan Ponjong, Kabupaten Gunung Kidul. Memiliki dua kolam, pertama untuk orang dewasa sedalam 1,5 meter, kedua sedalam 50 sentimeter untuk anak-anak.

Sebuah perosotan terlihat di tengah kolam untuk menambah keseruan anak-anak bermain. Begitu pun di kolam dewasa yang memiliki perosotan yang lebih menantang. 

Selain kolam renang, ada juga wahana becak air dengan biaya Rp 5 ribu. Pengelola juga menyediakan fasilitas outbond seperti flying fox, dan terapi ikan.

Buka setiap hari dari pukul 08.00-18.00, untuk masuk ke dalam wahana jni butuh kocek Rp 10.000

5. Balong Waterpark

Lokasi Balong Waterpark tidak terlalu jauh dari pusat Kota Yogyakarta, sekitar 1,5 km dari perempatan Ringroad Kotagede ke arah timur. Tepatnya berada di Jalan Pleret KM 1,5 Banguntapan, Bantul, Yogyakarta.

Balong Waterpark memiliki beberapa wahana seru bagi orang dewasa maupun anak-anak. Ada water coster, family slide, kolam khusus anak-anak by serta taman air untuk bersantai sembari main air atau hanya berkecipuk ria. 

Harga tiket untuk hari biasa cukup Rp 15 ribu, dan Rp 20 ribu untuk weekend dan hari libur. Senin – Sabtu buka dari jam 10.00 – 18.00 WIB, untuk Minggu dan Hari libur buka mulai pukul 08.00 – 18.00 WIB.

6. Grand Puri Waterpark 

Terletak di depan Pasar Gabusan, Jalan Parangtritis KM 9,5 Gabusan, Sewon, Bantul, Grand Puri Waterpark memiliki 4 kolam utama, yaitu Kolam Penerima, Kolam Semi Olympic, Kolam Batita, dan Kolam Arus.

Halaman:

Editor: Abednego Afriadi

Sumber: Pemprov DIY


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x