Sukses Uji Coba KRL dari Stasiun Solo Balapan ke Palur, Ternyata Ini Rencana PT. KCI ke Depan

- 24 Juni 2022, 20:19 WIB
Waera turun dari KRL di Stasiun Solo Balapan setelah mencoba perjalanan dari Stasiun Palur
Waera turun dari KRL di Stasiun Solo Balapan setelah mencoba perjalanan dari Stasiun Palur /Klasik Herlambang/Karanganyar News

Roppiq juga menambahkan bahwa program elektrifikasi juga akan terus dilakukan hingga ke wilayah Sragen dan bahkan Madiun.

Sehingga ke depannya rute perjalanan KRL akan melintas dari Kutoarjo hingga Madiun.

"Setelah Palur, ke depan kita juga akan berencana melanjutkan elektrifikasi hingga Sragen dan bahkan Madiun," lanjut Roppiq.

Baca Juga: Waspadai Modus Penipuan Rekrut Pegawai KAI, sudah Banyak Korban

Tak hanya memudahkan warga untuk bisa mengakses transportasi kereta api saat hendak ke Yogyakarta. Dengan pengoperasian perjalanan KRL dari Stasiun Palur diharapkan memiliki efek domino untuk membangkitkan pertumbuhan ekonomi di wilayah tersebut.

"Dulu Stasiun Palur juga pernah kita operasikan. dan saat itu penumpang dari sini (Palur) juga cukup tinggi. Karena itulah kita berharap dengan pengoperasian kembali Stasiun Palur, maka bisa menambah jumlah pengguna KRL ke depannya. Serta bisa menghidupkan perekonomian kawasan di sekitarnya," pungkasnya. ***

Halaman:

Editor: Andi Penowo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x