Oppo A3 Pro Tahan Direndam dalam Air Panas, Seperti Apa Speknya?   

- 21 April 2024, 13:05 WIB
Oppo A3 Pro Tahan Direndam dalam Air Panas, Seperti Apa Speknya?
Oppo A3 Pro Tahan Direndam dalam Air Panas, Seperti Apa Speknya? /Oppo

Untuk performa, HP terbaru Oppo ini mengusung dapur pacu yang ditenagai chipset Dimensity 7050 dipadukan dengan RAM 8GB dan 12 GB dengan sejumlah varian memori.

Tersedia fitur penambahan RAM virtual hingga dua kali lipat dari kapasitas RAM dasar sehingga total Oppo A23 Pro memiliki RAM hingga 24GB untuk varian RAM 12GB.

Baca Juga: Samsung Dikabarkan Segera Rilis HP Lipat Murah Galaxy Z Fold FE dan Galaxy Z Flip FE

Varian memori internal atau storage yang ditawarkan sangat lapang mulai dari 128GB, 256GB, atau 512GB tanpa kartu microSD. Namun, kapasitas penyimpanan ini tentunya sudah sangat memadai.

Di sektor fotografi, Oppo A3 Pro menawarkan kamera belakang dengan lensa utama 64MP dan lensa portrait 2MP. Sementara kamera depan resolusi 8MP untuk kebutuhan selfie.

Untuk menunjang performanya, ponsel kelas menegah ini dilengkapi dengan baterai kapasitas 5.000mAh yang mendukung kemampuan fast charging 67W.

Baca Juga: Oppo A3 Pro bakal Meluncur 12 April dengan Dimensity 7050, Ini Speknya

Dengan kapasitas baterai yang besar, Oppo A3 Pro tentunya mampu lebih lama bertahan sehingga pengguna tidak perlu khawatir akan cepat kehabiasan baterai.

Oppo A3 Pro dipasarkan di China dengan harga mulai dari 1.999 yuan atau sekitar Rp 4,4 juta. Namun, pihak Oppo belum mengkonfirmasi kapan ponsel ini akan dilempar ke pasar global, termasuk Indonesia.

Spesifikasi Oppo A3 Pro

Halaman:

Editor: Ken Maesa Pamenang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah