Tuah Pohon Dewandaru Karimunjaya, dari Kewibawaan Sampai Menangkal Santet

- 24 Januari 2022, 06:05 WIB
Pohon Dewandaru.
Pohon Dewandaru. /Jeparakab.go.id

Konon, batang pohon Dewandaru yang sudah mati pun dipercaya masyarakat sekitar mampu memberikan kekuatan bagi pemakainya.

Salah satu mitos yang berkembang adalah kayu pohon ini mampu memancarkan kewibawaan seseorang yang membawanya.

Tidak heran jika kayu pohon Dewandaru banyak dibuat untuk tongkat komando, gelang, dan tasbih.

Baca Juga: Mitos Gadis Sunda Dilarang Nikahi Lelaki Jawa, Begini Tanggapan Ridwan Kamil

Selain dipercaya meningkatkan kewibawaan, kayu Dewandaru juga biasa dibuat sebagai bahan hiasan dinding karena dapat menangkal santet.

Masyarakat setempat biasanya menggunakan kayu pohon Dewandaru untuk membuat lunas kapal. Harapannya tentu saja agar terhindar dari bahaya saat melaut.

Menurut mitos yang tumbuh di masyarakat Karimunjawa, pohon Dewandaru ditanam oleh Sunan Nyamplungan yang merupakan putra dari Sunan Muria.

Baca Juga: Kalimati di Sukoharjo, Misteri Nikahi Kuntilanak dan Mati Geret Telu

Penanaman pohon ini untuk menjaga Karimunjawa tetap asri dan terhindar dari gangguan-gangguan.

Hal ini membuat pohon Dewandaru tidak boleh dibawa keluar dari Pulau Karimunjawa. Siapa pun yang merusak pohon Dewandaru dipasti an akan terkena musibah.

Halaman:

Editor: Ken Maesa Pamenang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah