Sembunyikan Aib Sesama Muslim, Allah Akan Menetup Aib Kita

- 17 April 2022, 21:27 WIB
Ustadz Drs. H. Moch Isnaeni, M.Pd.
Ustadz Drs. H. Moch Isnaeni, M.Pd. /dok pribadi/

Umar hanya menjawab, “Engkau benar!” Lalu, ia pun keluar menggigit pakaiannya sambil menangis, “Celaka engkau, Umar, jika Allah tidak mengampunimu. Ada orang yang bersembunyi dari keluarganya. Sekarang dia berkata, ‘Umar mengetahuiku.’ Kemudian, keluarganya menguntitnya.”

Baca Juga: Inilah 3 Golongan yang Dicintai Allah, Menurut Alquran

Selama beberapa waktu, orang tua itu tidak pernah menghadiri majelis Khalifah Umar. Suatu hari, dia datang dan duduk di barisan paling belakang, seakan-akan dia mau bersembunyi dari pandangan Khalifah Umar.

Namun, malang baginya, sang khalifah melihatnya dan memanggilnya. Kontan saja, orang tua itu berdiri dan berpikir bahwa khalifah akan mempermalukannya.

Di luar dugaan, Khalifah Umar berkata padanya, “Dekatkan telingamu padaku!” Lalu, ia berbisik padanya, “Demi yang telah mengutus Muhammad dengan hak sebagai Rasul, tidak seorang pun akan kuberi tahu apa yang telah kusaksikan pada dirimu. Begitu pula Ibnu Mas’ud yang bersamaku malam itu.”

Baca Juga: Islam Meninggikan Kedudukan Kaum Wanita, Inilah Prinsip Kesetaraannya

“Ya Amirul Mukminin, dekatkan juga telingamu,” ujar orang tua itu, lalu giliran dia berbisik, “begitu juga saya. Demi yang mengutus Muhammad dengan hak sebagai Rasul, aku tidak pernah kembali pada perbuatan itu sampai aku datang ke majelis ini.”

Mendengar itu, Khalifah Umar bertakbir dengan keras, “Allahu Akbar!” Tentu saja, orang-orang yang hadir heran dan tidak mengetahui alasan Umar bertakbir. Akhirnya, kedua sahabat itu bersyukur karena telah berhasil menyembunyikan aib sesama muslim.

Seperti kisah di atas, tutuplah aib saudaramu dan jangan lupa mendoakannnya, agar segera bertobat di jalan Allah SWT. ***

 Baca Juga: Catat, Inilah Dua Hal yang Harus Diingat Dan Harus Dilupakan

Halaman:

Editor: Kustawa Esye


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah