Tayang di HBO Max, Serial Penguin Masuk Tahap Praproduksi

- 15 Agustus 2022, 16:11 WIB
Serial spin off Penguin rencananya tayang di HBO Max, namun masih belum diketahui pasti penayangannya. Saat ini tengah dalam masa praproduksi. (Foto: YouTube/WB)
Serial spin off Penguin rencananya tayang di HBO Max, namun masih belum diketahui pasti penayangannya. Saat ini tengah dalam masa praproduksi. (Foto: YouTube/WB) /

KARANGANYARNEWS - The Batman garapan sutradara Matt Reeves menuai banyak pujian dari para pecinta film dunia. Namun, sang sutradara masih belum bersedia untuk bikin sekuelnya.

Alih-alih membuat sekuel, Matt Reeves justru tertarik bikin spin off Penguin, salah satu tokoh penjahat musuh bebuyutan Batman.

Serial spin off Penguin rencananya tayang di HBO Max, namun masih belum diketahui secara pasti penayangannya. Saat ini tengah dalam masa praproduksi dan pengembangan ide.

Baca Juga: Persis Hancur Lebur, Suporter Tuntut Manajemen Depak Jacksen Tiago

Colin Farrell selaku pemeran penjahat bernama Oswald Cobblepot atau Penguin mengatakan dibutuhkan juga untuk melihat dunia The Batman karya Matt Reeves dari kacamata seorang Penguin.

"Dunia yang diciptakan Matt Reeves untuk The Batman adalah dunia yang membutuhkan pandangan lebih mendalam lewat mata Oswald Cobblepot. Saya sangat bersemangat untuk terus mengeksplorasi karakter Oz saat ia berkembang ke titik yang lebih gelap untuk menjadi The Penguin," kata Colin Farrell, sebagaimana dilansir dari ET belum lama ini.

Aktor 46 tahun sendiri selama ini merasa puas dengan rias wajah garapan Mike Marino sehingga wajah aslinya bisa berubah sesuai karakter dimainkan.

Baca Juga: Telusuri Rencana Pembunuhan Brigadir J, Timsus Sambangi Magelang

Dengan begitu, Colin Farrell dapat lebih cepat menyesuaikan sosok Penguin.

Halaman:

Editor: Andi Penowo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah