Resep Sambal Dabu Dabu, Pendamping Ikan yang Mudah dan Menggairahkan

- 26 Mei 2022, 11:05 WIB
Resep sambal dabu dabu
Resep sambal dabu dabu /Instagram/


KARANGANYARNEWS - Ini dia resep sambal Dabu Dabu yang segar, pedas, enak, lezatnya sungguh menggairahkan. Silakan gunakan resep ini untuk dijadikan panduan lengkap membuat sambal Dabu Dabu yang biasa digunakan untuk pendamping ikan goreng dan ikan bakar yang lezat bukan kepalang.

Adapun resep sambal Dabu Dabu ini sekaligus melengkapi postingan kami sebelumnya tentang resep sambal. Aneka resep makanan lainnya juga sudah kami hadirkan bagi Anda para pembaca yang budiman.

Secara konsep, sambal Dabu Dabu yang merupakan ciri khas Manado ini hampir sama dengan sambal matah. Hanya Dabu Dabu lebih berani menggunakan unsur sayur, buah dan sensasi aroma duan kemangi yang sanggup menjadikan aroma amis menjadi harum.

Baca Juga: Resep Sederhana Terong Bakar Sambal Santan, Dibikin Mendadak, Rasa ala Resto Bintang Lima

Nah, ini dia resep sambal Dabu Dabu yang dikutip dari berbagai sumber terpercaya :

BAHAN

- 10 buah cabe merah
- 6 siung bawang merah
- 8 lembar kemangi
- 2 buah cabe hijau
- 2 buah tomat
- 2 buah jeruk nipis
- 1/2 sendok teh garam
- 1 sendok makan air jeruk nipis

CARA MEMBUAT

1. Campur irisan bahan-bahan tadi dengan garam dan air jeruk nipis, aduk hingga rata.
2. Apabila ingin merasakan sensasi lain dari sambal ini, anda bisa menyiram bahan-bahan irisan tadi dengan minyak goreng panas.
3. Hidangkan sambal sebagai pendamping ikan panggang/ ikan bakar.

Halaman:

Editor: Ken Maesa Pamenang

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x