Ceramah Tausiah: Catat, Inilah Isyarat Buta Mata Hati Umat Manusia

- 30 Juni 2022, 21:05 WIB
Ceramah Tausiah Ustadz Drs. H. Moch Isnaeni, M.Pd.
Ceramah Tausiah Ustadz Drs. H. Moch Isnaeni, M.Pd. /dok pribadi/

Oleh |.| Ustadz Moch Isnaeini

ADA sederet isyarat seseorang telah menderita buta mata hati, dalam ceramah tausiah hari ini diantaranya mereka yang selalu merasa kurang, tiada   pernah mensukuri anugrah Illahi yang telah diterimanya.

Dalam ceramah tausiah ini, perlu disadari dan diakui juga jikalau setiap umat manusia memang sering dihinggapi perasaan kekurangan. Baik kekurangan harta, kedudukan, kekuasaan dan lainnya yang telah dimiliki.

Inginnya, selalu memiliki lebih dari yang sudah dipunyainya. Memiliki satu, ingin  mempunyai dua. Sudah memiliki dua, inginnya punya tiga dan seterusnya.

Baca Juga: Ceramah Tausiah: Wajib Tahu, Inilah 5 Keutamaan Sunnah Qobliyah Zhuhur

Saking ambisiusnya, mendapatkan lebih dari yang telah dipunya  sampai membuatnya lupa diri, bahkan tidak sedikit juga yang melupakan karunia Allah yang telah diterimanya.

Terlalu sibuk mencari, mengejar, dan menginginkan lebih dari yang dimiliki, bahkan untuk sesuatu yang bukan kebutuhan, hingga lupa bersyukur kepada Allah dan berbagi dengan sesama.

Nabi Muhammad SAW menggambarkan manusia seperti itu, sebagaimana dalam sabdanya; “Seandainya manusia diberi satu lembah penuh dengan emas, ia tentu ingin lagi yang kedua”.

Baca Juga: Ceramah Tausiah: Inilah 3 Syariat Jikalau Tak Mampu Berbuat Kebaikan

Halaman:

Editor: Kustawa Esye


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x