KKB Serang Pekerja Proyek di Yahukimo, 4 Orang Tewas dan 4 Orang Disandera

- 26 Juni 2021, 22:09 WIB
Kadiv Humas Polri, Irjen Pol Raden Prabowo Argo Yuwono
Kadiv Humas Polri, Irjen Pol Raden Prabowo Argo Yuwono /dok.foto/Divisi Humas Mabes Polri/

Karanganyarnews- Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) pimpinan Tendius Gwijangge alias Tendinus Murib kembali berulah.

Kali ini, mereka menyerang pekerja PT Sinama yang sedang mengerjakan proyek jembatan di Distrik Seradala, Kabupaten Yahukimo, Papua, Kamis (24/6/2021).

Akibat kejadian itu, empat orang tewas, satu orang mengalami luka tembak di bagian paha serta empat orang pekerja lainnya disandera kelompok tersebut.

Berdasarkan rilis yang diterima, Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan, pelaku yang melakukan penyerangan itu berjumlah sekitar 30 orang.

Baca Juga: Kasus Covid-19 Melonjak Tajam, Ridwan Kamil: Situasi Ini karena Libur Panjang

Dalam melakukan penyerangan itu, mereka juga membawa senjata tajam, seperti parang, panah, hingga senjata laras panjang.

Setelah mendapat laporan itu, aparat gabungan TNI-Polri langsung diterjunkan ke lokasi kejadian untuk melakukan penyelidikan dan pembebasan korban sandera.

"TNI-Polri sekarang sedang melalukan pengejaran dan tidak tinggal diam dengan peristiwa tersebut. Akan dilakukan tindakan tegas-terukur terhadap kelompok tersebut,” jelasnya.

Sementara dari data tercatat, dalam kurun waktu Januari hingga Juni 2021 aksi yang dilakukan KKB sudah berulang kali terjadi.

Halaman:

Editor: Tyo Santoso


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah