Kematian 2 Suporter Persib, Ganjar; Panitia Piala Presiden Segeralah Evaluasi

- 20 Juni 2022, 05:33 WIB
Gubernur Ganjar bersama suporter Persis Solo dan PSIS Semarang membentangkan spanduk ajakan persahaban dan perdamaian dalam acara CFD di Kota Solo
Gubernur Ganjar bersama suporter Persis Solo dan PSIS Semarang membentangkan spanduk ajakan persahaban dan perdamaian dalam acara CFD di Kota Solo /Humas Pemprov Jateng/

KARANGANYARNEWS – Meninggalnya dua suporter Persib Bandung saat memberikan dukungan tim kesayangannya, dalam gelaran Piala Presiden memilukan sekaligus disayangkan banyak pihak.

“Berkaca kejadian terakhir, saya menghimbau para suporter tertib. Kejadian di Bandung itu kan karena suk-sukan, makanya saya minta semua tertib,” kata Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo.

Selain itu Ganjar juga meminta panitia pelaksana gelaran Piala Presiden segera melakukan evaluasi, prinsipnya kejadian serupa tidak boleh terjadi lagi.

Baca Juga: Dua Bobotoh Meninggal Jelang Persib Vs Persebaya, Ini Penyebab, Alamat dan Identitasnya

“Panitia harus mengatur arus masuknya. Kalau perlu dikasih jalur, sehingga mereka bisa tertib dan tidak berdesakan,” saran dia saat ditemui awak media dalam acara CFD di Kota Solo, Minggu 19 Juni 2022.

Kepada seluruh suporter di Indonesia, Gubernur Ganjar juga menghimbau untuk menjaga persahabatan dan perdamaian. Sepakbola, menurutnya olahraga yang mempertontonkan kualitas permainan, strategi dan menyajikan tontonan yang menarik.

“Suasana persahabatan mesti betul-betul kita tunjukkan. Mari kita tunjukkan bahwa sepak bola itu menarik, damai, menghibur dan sepak bola itu mengedukasi,” ucapnya.

Baca Juga: Persib Vs Persebaya: 2 Bobotoh Meninggal Dunia, Viking Berduka!

Maka dirinya senang saat gelaran CFD, ada sejumlah suporter yang membentangkan spanduk persahabatan dan perdamaian. Ia meminta kondisi itu terus dijaga.

Halaman:

Editor: Kustawa Esye


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x