2 Tahun Terhenti Karena Pandemi, Gubernur Mengajar Berjalan Lagi

- 26 Januari 2023, 20:05 WIB
Ganjar Pranowo dalam Program Gubernur Jawa Tengah Mengajar di SMKN 2 Wonogiri, Kamis 26 Januari 2023
Ganjar Pranowo dalam Program Gubernur Jawa Tengah Mengajar di SMKN 2 Wonogiri, Kamis 26 Januari 2023 /Humas Pemprov Jateng/

Respons dari para pelajar itulah yang membuat Ganjar sangat antusias dalam mengajar karena menunjukkan proses pembelajaran yang bagus di sekolah.

"Tadi pertanyaannya sangat menarik karena mereka bicara, Pak bagaimana cara mencegah radikalisme, bagaimana agar kita tidak tertular, bagaimana kita membentengi diri," kata dia.

Baca Juga: 11 HP Infinix Terbaru Januari 2023, dari yang Murah Hingga Spek Dewa

Mereka menceritakan, bagaimana mereka senang bersekolah sekaligus menghormati antara murid dengan guru atau murid dengan murid.

Menurut Ganjar, semua itu pertanyaan bagus yang muncul. Dia yakin ini bagian dari proses pembelajaran yang akan membikin karakter mereka akan lebih baik.

Selain itu Ganjar juga menjelaskan, SMKN 2 Wonogiri merupakan salah satu sekolah ekstensi dari sekolah gratis di Jateng. Sekolah gratis ini, diberikan agar anak-anak dari keluarga kurang mampu mendapatkan akses pendidikan, agar  dapat mengangkat kondisi sosial ekonomi keluarga.

Baca Juga: Wajib Tahu, Inilah 10 Weton Wanita Paling Rawan Diselingkuhi, Dicabuli Bahkan Diintimi Genderuwo

"Tentu kita menyiapkan mereka karena sekolah ini bundling. Jadi ada sekolah yang jalur khusus tetapi ada juga yang kurang mampu. Ini ekstensi dari sekolah Jateng yang gratis," terang dia.

Disebutkan, dipadukan sekarang meskipun tidak boarding school. Pihaknya berharap,  nanti banyak teman-teman atau dari keluarga yang tidak mampu bisa mengakses pendidikan.

Terkait akses pendidikan ini, Ganjar juga memberikan bantuan kepada 4.000 siswa SMA/SMK/SLB negeri dan swasta. Bantuan merupakan pentasarufan zakat dari UPZ Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah untuk siswa kurang mampu dan berprestasi.

Halaman:

Editor: Kustawa Esye


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x