Serius, Airlangga Hartarto Ngobrol 4 Mata Bareng Gibran, Soal Apa?

- 6 Februari 2023, 17:22 WIB
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto bertemu Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka di Loji Gandrung, Senin, 6 Februari 2023. (Foto: Dok. Istimewa/rizka)
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto bertemu Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka di Loji Gandrung, Senin, 6 Februari 2023. (Foto: Dok. Istimewa/rizka) /

KARANGANYARNEWS - Airlangga Hartarto Ngobrol 4 Mata Bareng Gibran. Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto melakukan kunjungan kerja ke Solo, Senin, 6 Februari 2023. Didampingi Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka, Airlangga Hartarto meresmikan kawasan Solo Techno Park, Jebres, Solo.

Usai peresmian, keduanya makan bersama di Rumah Dinas Loji Gandrung. Selama lebih kurang satu jam keduanya terlibat pembicaraan.

Sebelumnya, saat perjalanan menuju Loji Gandrung dua politisi ini juga terlibat pembicaraan dalam satu mobil.

"Tadi sempat bicara empat mata, di mobil pun bicara empat mata. Hal yang dibicarakan ada yang di-publish, ada yang tidak di-publish," ungkap Airlangga Hartarto seusai pertemuan.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Siaran Langsung Liga 1 di Indosiar Pekan Ini, Ada Persita vs Persija

Pihaknya mengapresiasi gencarnya pembangunan sejumlah fasilitas di Kota Solo. Terlebih beberapa infrastruktur yang dapat menghubungkan wilayah sekitar Solo.

Di lain sisi, Airlangga Hartarto mengaku dalam pertemuannya dengan putra sulung Presiden RI Joko Widodo ada pembicaraan politik.

"Namanya tokoh politik ya pasti kita bicara politik. Semua yang terkait politik. Langkah ke depan, langkah ke kiri, langkah ke kanan kita bahas," ucapnya.

Tak lain, langkah ia maksud termasuk rencana atau wacana pencalonan Gibran Rakabuming di kontestasi pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024.

Halaman:

Editor: Andi Penowo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x