KARANGANYARNEWS - Penyanyi Senior Bob Tutupoly Meninggal Dunia, Ini Pofil dan Kariernya. Penyanyi senior Bob Tutupoly tutup usia pada Selasa dini hari, 5 Juli 2022 sekira pukul 00.00 WIB di Rumah Sakit Mayapada Jakarta dalam usia 82 tahun.
Penyanyi bernama asli Bobby Willem Tutupoly sebelumnya sempat mendapat beberapa kali perawatan intensif di rumah sakit akibat kondisinya sempat menurun.
Kepergian Bob Tutupoly membawa duka bagi para sahabat musisi yang pernah bekerja sama dengannya selama hidup.
Salah satunya dari pengamat musik Stanley Tulung. Lewat akun Instagramnya, ia mengunggah foto kebersamaan dengan mendiang Bob Tutupoly, Dewa Budjana, Helmy Yahya serta rekan-rekan lainnya.
Baca Juga: Dugaan Penganiayaan Pesinetron Claudio Martinez, Polisi bakal Ungkap Pelaku
"RIP om Bob Tutupoly. Terima kasih untuk semua yang sudah om Bob berikan untuk kita semua. Semoga lapang jalanmu menuju keabadian sejati," tulis akun Instagram @stanlaytulung.
Stanley Tulung mengungkapkan, jenazah penyanyi sekaligus pembawa acara itu akan disemayamkan di rumah duka RS Siloam Jakarta.
Bob Tutupoly mengawali kariernya di industri musik Tanah Air sejak 1965 bersama Pattie Bersaudara.
Karya-karya dibawakan Bob Tutupoly sempat menjadi hits, di antaranya lagu berjudul Widuri, Mengapa Tiada Maaf, Jangan Pernah Berkata Benci, dan Lidah Tidak Bertulang.