Langganan Artis dan Pejabat Tinggi, Ini 9 Keunggulan Pos Ketan Legenda 1967

- 3 April 2022, 19:46 WIB
Beragam sajian dan banyak pilihan menu  Pos Ketan Legenda 1967
Beragam sajian dan banyak pilihan menu Pos Ketan Legenda 1967 /dok tangkapan media/

KARANGANYARNEWS - Berawal langganan para sopir truk dan sopir travel, Pos Ketan Legenda 1967 (PKL 1967) kini jadi langganan pejabat dan artis Nasional.

Kamu, perlu tahu kalau usaha yang awalnya dirintis di Alun-alun Kota Wisata Batu ini, sekarang  menjadi jujugan sekaligus ikonnya Kota Batu. Jawa Timur. Nah, inilah 9 keunggulannya Pos Ketan Legenda 1967.

  1. Rasanya Tak Berubah

Konsistensi rasa yang dibangun bu Siami sejak 1967, masih terjaga hingga sekarang, meskipun saat ini diteruskan generasi ketiga.

Baca Juga: Meraup Limpahan Cuan dari Kerupuk dan Keripik Telur Asin

  1. Memakai Ketan Kualitas Terbaik

Salah satu rahasia dahsyatnya rasa di Pos Ketan Legenda 1967 adalah pilihan ketan berkualitas terbaik, yakni menggunakan ketan dari Thailand.

  1. Beragam Menu & Topping

Penggemar tantangan kuliner dimanjakan dengan puluhan menu dan topping seperti ketan keju manis, ketan durian,ketan nangka, ketan susu nangka, ketan campur dan lain-lain.

  1. Tempat Asyik

Salah satu cara yang dilakukan untuk memanjakan pengunjung adalah menyediakan tempat asyik untuk ngobrol, yang dilengkapi parkiran luas, lesehan yang nyaman, mushola, free wifi dan toilet yang bersih.

Baca Juga: Sukses Ekspor Gethuk Take ke Hongkong, Inilah 8 Kisah Inspiratif Edy Susanto

  1. Cabangnya Banyak

Selain ada 3 tempat di Kota Wisata Batu,  Pos Ketan Legenda 1967 juga membuka cabang di Malang, Kediri, Sidoarjo, Surabaya, Pandaan, Jombang dan Yogyakarta.

Halaman:

Editor: Kustawa Esye


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x