Resep Tongseng Kambing Idul Adha Tanpa Santan, Anti Kolesterol, Anti Bludreg

- 4 Juli 2022, 14:28 WIB
Resep Tongseng Kambing Idul Adha Tanpa Santan Anti Kolesterol
Resep Tongseng Kambing Idul Adha Tanpa Santan Anti Kolesterol /Instagram/@kulinerio

KARANGANYARNEWS - Resep tongseng kambing tanpa santan ini silakan Anda gunakan sebagai panduan lengkap mengolah salah satu menu berbahan daging kurban di momen Idul Adha yang istimewa kali ini. Jangan lupa dicatat jika tak sanggup mengingat-ingat resep tongseng kambing tanpa santan!

Ada banyak resep olahan daging kambing yang kami hadirkan untuk Idul Adha. Resep tongseng kambing tanpa santan ini sekaligus melengkapi artikel tentang resep olahan daging kambing untuk Idul Adha dengan berbagai variasi rasa, bumbu hingga ciri khas di suatu daerah. 

Maka tidak ada salahnya jika Anda mencoba satu persatu meskipun tidak secara bersamaan, termasuk resep tongseng kambing tanpa santan. Dengan menyimak secara seksama resep tongseng kambing tanpa santan yang kami sajikan, bukan tidak mungkin akan menginspirasi Anda untuk bertarung atau bersaing di dunia kuliner persatean yang semakin banyak tantangannya.

Baca Juga: Resep untuk Idul Adha, Kambing Gongso Mantap, Meresap, Bikin Sumringah

Nah, ini dia resep tongseng kambing tanpa santan berbahan daging kurban untuk acara Idul Adha di tengah keluarga Anda yang berbahagia : 

BAHAN UTAMA

  • Daging kambing ½ kilogram dipotong dadu
  • Kubis 200 gram buang tulangnya
  • Bawang putih 1 siung diiris tipis
  • Bawang merah 3 buah diiris
  • Cabai rawit sesuai selera
  • Tomat merah 2 buah diiris tipis
  • Lengkuas 1 sentimeter dimemarkan
  • Jahe 1 sentimeter dimemarkan
  • Kecap manis 5 sendok makan
  • Daun jeruk 2 lembar
  • Air 1,5 liter
  • Minyak goreng secukupnya

BAHAN BUMBU TONGSENG

  • bawang merah 5 siung
  • bawang putih 3 siung
  • merica bubuk 1 ½ sendok teh
  • kunyit bubuk ½ sendok teh
  • gula pasir ½ sendok teh
  • air jeruk nipis secukupnya 

CARA MEMBUAT

  1. Panaskan minyak di atas wajan lalu tumis bumbu halus bersama jahe, lengkuas, dan daun jeruk hingga harum.
  2. Masukkan potongan daging kambing sambil diaduk hingga dagingnya berubah agak kecoklatan.
  3. Tuangkan air, lalu masak lagi hingga daging kambingnya lunak dan airnya menyusut.
  4. Panaskan wajan lain lalu tumis bawang putih dan bawang merah sampai harum.
  5. Tambahkan potongan tomat, kubis, cabai rawit, dan kecap lalu aduk hingga sayurannya layu.
  6. Angkat wajan kedua dan tuangkan tumisannya ke dalam wajan yang berisi daging kambing lalu masak sebentar hingga mendidih dan dagingnya empuk.
  7. Angkat dan pindahkan ke piring sajian untuk dihidangkan. 

Baca Juga: Resep Nasi Goreng Kambing Bumbu Rempah, Mudah dan Bikin Lidah Bergairah

Halaman:

Editor: Abednego Afriadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x