FIFA Tinjau 6 Lapangan Latihan Piala Dunia U17 di Solo, Ada Sejumlah Catatan

- 1 Agustus 2023, 17:05 WIB
FIFA tinjau 6 lapangan latihan Piala Dunia U17 di Solo, ada sejumlah catatan, di antaranya perbaikan lapangan, rumput dan beberapa hal lain yang harus sesuai standar. (Foto: Dok. Istimewa)
FIFA tinjau 6 lapangan latihan Piala Dunia U17 di Solo, ada sejumlah catatan, di antaranya perbaikan lapangan, rumput dan beberapa hal lain yang harus sesuai standar. (Foto: Dok. Istimewa) /

"Tambahan lapangan latihan kayaknya untuk persiapan. Kalau yang kemarin untuk U20, semua sudah oke. Tinggal dua itu (UNS dan Blulukan) akan kami kejar," terang wali kota.

Baca Juga: Spesifikasi dan Review Xiaomi Redmi 12 yang Resmi Rilis di Indonesia Hari Ini

Berdasarkan hasil tinjauan FIFA, Gibran Rakabuming mengungkap masih ada sejumlah catatan, di antaranya perbaikan lapangan, rumput dan beberapa hal lain yang harus sesuai standar dari federasi sepak bola dunia.

"Bisa dikejar, santai saja. Kurangnya banyak, tapi nanti kita tambahi, masih ada waktu," ucap dia.

Selain melakukan tinjauan enam lapangan pendukung untuk latihan, tim FIFA juga meninjau Stadion Manahan Solo.

Rencananya stadion kebanggaan warga Kota Bengawan ini akan digunakan untuk tempat penyelenggaraan pertandingan semifinal dan final Piala Dunia U17. ***

Halaman:

Editor: Andi Penowo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah