Asyiknya Memetik Kopi dan Nyeduh Kopi di Kebun Kopi, Nyusu di Warung Cowboy

- 11 Februari 2022, 20:15 WIB
Wisatawan berlajar menyeduh kopi di kebun kopi Desa Banyuanyar Ampel Boyolali.
Wisatawan berlajar menyeduh kopi di kebun kopi Desa Banyuanyar Ampel Boyolali. /Istimewa

Kades Banyuanyar, Komarudin mengatakan, paket wisata ini digarap langsung melalui BUMDes. Melalui tim Rakit, Desa Banyuanyar tidak hanya menjadi desa digital dan wisata, tapi juga rujukan untuk riset serta studi banding. 

"Karena peminatnya ternyata banyak, ini memang masih kami batasi. Jadi nanti akan kami buat paket-paket wisata karena kita punya banyak potensi dan UKM desa," ujar Komarudin.

Untuk wisata petik kopi sendiri, para pengunjung bakal disuguhi petualangan asyik perjalanan menuju kebun kopi di kawasan Desa Banyuanyar. 

Baca Juga: Pasar Ngat Pahingan, Ikon Wisata Lereng Merapi Unik Nan Eksotik

Bukan hanya jalan-jalan untuk berswafoto, di kebun yang sebagian juga milik Mbah Setro, petani kopi legendaris di Desa Banyuanyar ini wisatawan bakal diberi edukasi tentang varietas kopi, teknik panen hingga menyeduh kopi di lokasi.

"Kalau ngopi kita cuma nongkrong di warung sudah biasa. Tapi kalau di kebun itu sesuatu yang beda. Apalagi bisa lihat dan menikmati kopi langsung," kata Ketua Tim Penggerak IT (Rakit) Desa Banyuanyar, Nanang Ariyanto, Kamis 11 Februari 2022.

Pengunjung, kata Nanang, juga bakal mengetahui lebih dalam proses pasca panen kopi hingga menghasilkan bijih kopi yang bercitarasa internasional. Adapun pasca panen dapat disaksikan mulai dari proses penjemuran hingga proses roasting atau sangrai dalam bahasa tradisionalnya.

Baca Juga: Karang Taruna Kabupaten Kendal Tanam Bibit Mangrove sekaligus Promosi Wisata Susur Sungai

Setelah itu, pengunjung juga bakal diberi bekal dasar teknik menyeduh kopi yang tepat dan menyehatkan. Karena selama ini, banyak yang salah kaprah menyimpulkan bahwa kopi dapat memicu sakit penyakit tertentu.

Wisata Susu

Halaman:

Editor: Abednago Afriadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah