Klaten Berhasil Patenkan Tradisi Yaqowiyyu hingga Beras Rojo Lele di Hari Jadinya yang ke-218

- 28 Juli 2022, 21:55 WIB
Tradisi sebar apem Yaqowiyyu berhasil dipatenkan oleh Pemkab Klaten di hari jadinya yang ke-218
Tradisi sebar apem Yaqowiyyu berhasil dipatenkan oleh Pemkab Klaten di hari jadinya yang ke-218 /Klasik Herlambang/Karanganyar News

KARANGANYARNEWS - Hadiah luar biasa didapatkan Pemerintah Kabupaten Klaten, Jawa tengah bersamaan dengan peringatan hari jadinya yang ke-218.

Di mana sebanyak 18 sertifikat Hak Atas Kekayaan Intelektual (HAKI) diterima dari Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) RI pada Kamis 28 Juli 2022.

Penyerahan sertifikat dilakukan bersamaan dengan upacara hari jadi di Stadion Trikoyo Klaten.

Ada 3 kategori HAKI yang didapatkan oleh Kabupaten Klaten di antaranya kategori ekspresi budaya tradisional, pengetahuan tradisional dan potensi indikasi geografis.

Baca Juga: Usai Jalani Karantina karena PMK, Kerbau Kyai Slamet Siap Dikirab Pada Malam 1 Suro

Untuk kategori budaya tradisional, Klaten berhasil mematenkan tradisi sebar apem Yaqowiyyu serta kesenian Gejog Lesung.

Sementara untuk kategori pengetahuan tradisional adalah lompya duleg dan payung lukis Juwiring.

Dan untuk kategori potensi indikasi geografis di antaranya beras Rojolele Srinar, Srinuk, Sriten dan kopi Arabica Sapuangin.

Bupati Klaten, Sri Mulyani mengatakan, 18 HAKI yang diterima dari Kemenkumham itu membuktikan Pemkab Klaten hadir dan memberikan dukungan bagi masyarakat untuk terus menggali potensi daerah.

Baca Juga: Tradisi Wiwit Kopi Digelar Warga Kudus. Ternyata Ini Penyebabnya

Halaman:

Editor: Andi Penowo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x