Syahdu! Gibran dan Selvi bakal Nyoblos di TPS Valentine Solo

- 13 Februari 2024, 18:05 WIB
TPS 034 Manahan, Banjarsari, Solo tempat calon wakil presiden (Cawapres) nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka mencoblos bersama istrinya, Selvi Ananda bertema Valentine. (Foto: Dok. Istimewa)
TPS 034 Manahan, Banjarsari, Solo tempat calon wakil presiden (Cawapres) nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka mencoblos bersama istrinya, Selvi Ananda bertema Valentine. (Foto: Dok. Istimewa) /

KARANGANYARNEWS - Sejumlah tempat pemungutan suara (TPS) di Kota Solo bertemakan Valentine alias Hari Kasih Sayang. Salah satunya TPS 034 Manahan, Banjarsari, tempat calon wakil presiden (Cawapres) nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka mencoblos bersama istrinya, Selvi Ananda.

TPS berlokasi di Jalan Kasuari II Kampung Tirtoyoso, Kelurahan Manahan memanfaatkan halaman parkir urban soccer field yang cukup luas sebagai tempat pencoblosan.

TPS ini sendiri mulai dibangun sejak Senin sore, 12 Februari 2024, diawali pemasangan tenda hingga pemasangan kelambu dengan kain warna merah muda.

Baca Juga: Serangan Fajar! Beredar Foto Amplop Berisi Uang dan Nama Caleg di Rembang

Seperti diketahui, warna merah muda identik dengan Valentine yang jatuh berbarengan dengan momen pencoblosan, Rabu 14 Februari besok.

Kepada awak media, Ketua Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di TPS 034 Manahan, Heru Mawanto, mengungkapkan mulai Selasa pagi secara bertahap TPS didekorasi dengan ornamen bertema Valentine.

"Mulai dipasang kajang kemarin sore dan hari ini dilakukan pemasangan dekor," ucapnya.

Tema Valentine ini diambil setelah berdiskusi dengan warga. Hari pencoblosan jatuh pada 14 Februari berbarengan dengan Hari Kasih Sayang diputuskan untuk dijadikan tema.

Baca Juga: Institut Teknologi PLN Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru, Ada 250 Kuota Program Ikatan Kerja

Halaman:

Editor: Andi Penowo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x