Resep Nasi Goreng Kikil, Kenyal kenyal Gurih Nagih

18 Mei 2022, 09:54 WIB
Resep nasi goreng kikil /Instagram/

KARANGANYARNEWS - Nah, ini dia resep nasi goreng kikil yang gurih kenyal dan juga nagih rasanya. Bagaimana? Mau mencoba membuatnya sekarang juga? Silakan simak resep panduan lengkapnya!

Setelah sebelumnya kami hadirkan resep nasi goreng dari berbagai rasa, saat ini kembali kami lengkapi referensi ide memasak Anda dengan variasi baru, yakni nasi goreng kikil. Nasi goreng kikil bisa jadi menu andalan di antara menu lainnya di dapur Anda.

Nah, ini dia resep lengkap nasi goreng kikil yang dikutip dari berbagai sumber :

Baca Juga: Resep Nasi Goreng Kari Kambing, Mudah Tapi Nikmatnya Bikin Terus-terusan Nambah

BAHAN

Nasi putih - 500 gram
Kikil, rebus hingga empuk - 100 gram
Telur, orak-arik - 2 butir
Cabe hijau, iris serong - 6 buah
jahe, memarkan - 1 sentimeter
Lengkuas, memarkan - 2 sentimeter
Daun salam - 2 lembar
Kecap manis - 3 sendok makan
Garam - 1/2 sendok teh
Lada - 1/4 sendok teh
Gula - 1/4 sendok teh
Minyak goreng untuk menumis - 2 sendok makan

BUMBU HALUS
Bawang merah 4 butir
Bawang putih 3 siung
Cabe merah besar 1 buah

BAHAN PELENGKAP
Kerupuk secukupnya
Timun secukupnya
Tomat secukupnya

CARA MEMBUAT

Baca Juga: Resep Nasi Goreng Kambing alias Wedhus, Lezat dan Anti Prengus

  1. Rebus kikil kurang lebih 1-2 jam, tambahkan daun salam, serai, daun jeruk, atau jahe. (jahe saja juga boleh untuk menetralkan aroma amis).
  2. Setelah direbus kemudian tiriskan, siram dengan air matang dingin dan diiris dadu.
  3. Setelah kikil matang, panaskan minyak goreng
  4. Tumis bumbu halus, cabe hijau, jahe, lengkuas dan daun salam hingga harum.
  5. Masukkan kikil yang telah direbus. Beri garam, lada, gula, aduk hingga merata.
  6. Masukkan orak arik telur dan nasi, aduk sampai benar-benar merata bumbunya.
  7. Beri kecap manis, aduk rata.
  8. Tes rasa
  9. Masak hingga matang.
  10. Sajikan bersama pelengkap.
  11. Nasi goreng kikil siap disantap sembari menonton acara televisi.

Demikian tadi resep nasi goreng kikil yang nikmat bukan kepalang. Selamat mencoba!***

Editor: Ken Maesa Pamenang

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler