Samsung Galaxy S24 Bakal Rilis Lebih Awal, Cek Bocorannya

6 November 2023, 22:50 WIB
Ilustrasi Samsung Galaxy S24. /hdblog

KARANGANYARNEWS - Samsung dikabarkan sedang menyiapkan Galaxy S24 series. Beredar bocoran, Samsung akan memperkenalkan HP flagship terbaru itu di acara Galaxy Unpacked di Amerika Serikat 17 Januari 2024.

 

Diketahui, Samsung memiliki tradisi menggelar dua acara Galaxy Unpacked dalam setahun. Awal tahun untuk debut Galaxy S series, dan pertengahan tahun untuk debut ponsel lipat Galaxy Z Flip dan Fold.

Awal tahun ini, Samsung Galaxy S23 series pun diumumkan di acara tersebut. Samsung juga menggelar Galaxy Unpacked offline di San Fransicso, AS untuk peluncuran Samsung S23, Samsung S23 Plus, dan Samsung S23 Ultra.  

Baca Juga: Redmi Note 13 Pro Lolos TKDN, Bakal Bawa Kamera 200 MP? 

Diperkirakan Samsung Galaxy S23 series rilis lebih awal. Sebab, seri Galaxy S generasi terbaru biasanya dirilis pada Februari atau Maret. Namun, saat pandemi Samsung menggelar peluncuran Galaxy Unpacked lebih awal.

Galaxy S22 series dirilis 8 Februari 2022 dan terakhir Galaxy S23 series debut pada 1 Februari 2023. Tahun depan, Samsung S24 series diperkirakan rilis pada 17 Januari.

Menurut bocoran, Samsung S24 series membawa tioga model, yaitu Samsung S24 reguler, Samsung S24 Plus, dan Samsung S24 Ultra.

Baca Juga: Perbandingan Kamera iPhone 15 Pro Max, Pixel 8 Pro dan Galaxy S23 Ultra, Mana yang Lebih Baik?  

Galaxy S24 reguler, menurut bocoran, bakal hadir dengan layar 6,2 inci dengan resolusi Full HD Plus dan tingkat kecerahan hingga 2.500 nits. Kapasitas baterai 4.000 mAh dengan fast charging 25 watt.

Sementara Galaxy S24 Plus memiliki layar 6,7 ini resolusi WQHD+ dan tingkat kecerahan hingga 2.500 nits. Ada pun ponsel ditopang baterai 4.900 mAh didukung fast charging 45 watt.

Samsung Galaxy S24 Ultra sebagai varian tertinggi hadir dengan layar 6,8 inci dengan resolusi WQHD+ dan tingkat kecerahan hingga 2.500 nits. Kapasitas baterai 5.000 mAh dengan fast charging 45 watt.

Baca Juga: Samsung Luncurkan Tablet Tab Active5 Awal 2024 

Chipset terbaru

 

HP terbaru model Ultra ditenagai chipset Snapdragon 8 Gen 3 for Galaxy dipadukan dengan RAM hingga 16 GB, storage hingga 2 TB dan kamera utama 200 MP. Ada pun ponsel flagdhip ini menjalankan Android 14.

Untuk Galaxy S24 reguler dan plus dipasarkan dalam dua versi chipset, yaitu Snapdragon 8 Gen 3 for Galaxy dan Exynos 2400. Namu, hingga kini Samsung belum memberikan informasi resmi soal Samsung S24 series.

Memang sejumlah bocoran Samsung Galaxy S24 sudah banyak beredar. Terakhir, dalam render terbaru, HP flagship ini mengadopsi desain flat ala iPhone seperti rumor sebelumnya.

Baca Juga: 5 HP harga 5 Jutaan Terbaik November, Usung Spek Gahar 

Tipster ‘Steve OnLeaks' Hemmerstoffer bersama SmartPrix mengunggah render bocoran desain Galaxy S24 edisi standar. Dalam  video 360 derajat, SmartPrix memperlihatkan Galaxy S24 dari segala sisi.

Tampak ponsel flagship Samsung membawa desain mirip Galaxy S23. Hanya saja bagian bagian bingkai terlihat datar, tidak membulat.

Pada sektor layar, SmartPrix menyebut spesfikasi layar yang tidak terlalu melengkung merupakan strategi Samsung agar bezel Galaxy S24 Ultra makin tipis.

Untuk Galaxy S24 Ultra, Samsung menggunakan material titanium alloy pada bodi ponsel. Bobotnya 233 gram dengan ukuran 162,3 x 79 x 8,7 mm, lebih pendek dan lebih lebar dari S23 Ultra.***

Editor: Ken Maesa Pamenang

Tags

Terkini

Terpopuler