Lebaran di Solo: Jangan Lewatkan Wisata Malam Koridor Gatsu, Bisa Jadi Sarana Healing

- 6 April 2024, 23:57 WIB
Lebaran di Solo, wisata malam koridor gatsu bisa jadi sarana healing. Ada beragam kegiatan dapat dinikmati pengunjung pada festival ini, seperti street art market, Solo art market hingga vintage art market.
Lebaran di Solo, wisata malam koridor gatsu bisa jadi sarana healing. Ada beragam kegiatan dapat dinikmati pengunjung pada festival ini, seperti street art market, Solo art market hingga vintage art market. /
 
KARANGANYARNEWS Lebaran di Solo, Wisata Malam Koridor Gatsu BIsa Jadi Sarana Healing. Solo dikenal sebagai kota yang tak pernah tidur. Pasalnya hingga malam, masyarakat masih bisa menikmati keunikan Kota Bengawan dengan mengunjungi beberapa tempat wisata malam yang tengah hits saat ini. 
 
Tidak ada habisnya Kota Solo menghadirkan berbagai acara menarik untuk warganya, salah satunya dengan menggelar festival Solo di Waktu Malam di Koridor Gatot Subroto atau biasa dikenal dengan Gatsu. 
 
Kegiatan ini diselenggarakan mulai 5 hingga 14 April 2024 dalam rangka menyambut libur Lebaran di Kota Solo.
 
 
Tak tanggung-tanggung, Festival Solo di Waktu Malam digelar hingga pengujung hari, yakni dari pukul 18.00 WIB hingga 24.00 WIB. 
 
Ada beragam kegiatan dapat dinikmati pengunjung pada festival ini, seperti street art market, Solo art market hingga vintage art market
 
Street art market merupakan pasar seni jalanan memamerkan berbagai karya seni unik dan menarik dari para seniman lokal.
 
Sementara Solo art market menghadirkan aneka macam pernak-pernik, seperti gelang, cincin, kalung, gantungan kunci, dan berbagai macam pernak-pernik lainnya. 
 
 
 
Adapun vintage art market, bagi para penggemar dan kolektor barang antik, pasar ini menawarkan temuan langka dan berharga. 
 
Ada pula street art perfoming (pertunjukan seni jalanan) yang menjadi salah satu highlight pada festival ini.
 
Berbagai penampilan dari seniman jalanan akan menghibur pengunjung dengan keunikan, kreativitas, dan talenta mereka. 
 
Selain itu, Solo juga terkenal dengan street food. Salah satunya street food yang ada di kawasan Kemlayan.
 
 
Di sini kamu bisa menikmati berbagai sajian khas Solo yang akan memanjakan lidah. Selain makanan khas Solo, pengunjung juga dapat menikmati variasi makanan jalanan bergaya vintage dan langka.
 
Salah satu pengunjung, Dewi Nur Aini mengaku sangat excited datang ke Koridor Gatsu saat malam hari.  
 
“Aku seneng banget dengan adanya Solo Night Market ini, ya karena aku penggemar pernak-pernik lucu dan juga penikmat musik. Menurutku sih acara ini cocok banget buat anak-anak muda yang mau healing dengan budget pas-pasan,” ucapnya saat dijumpai, Jumat, 5 April 2024. ***
 

Editor: Andi Penowo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x