Diskoria, Marion Jola hingga RAN Goyang Mangkunegaran, Sang Raja Sampai Turun Panggung

13 Maret 2023, 16:24 WIB
Diskoria, Marion Jola hingga RAN sukses menggoyang penonton Festival Musik Laras Hati Mangkunegaran, Minggu malam, 12 Maret 2023. (Foto: Dok. Istimewa) /

KARANGANYARNEWS - Diskoria, Marion Jola hingga RAN Goyang Mangkunegaran, Sang Raja Sampai Turun Panggung. Grup musik disko, Diskoria sukses menggoyang penonton Festival Musik Laras Hati Mangkunegaran, Minggu malam, 12 Maret 2023. Bahkan, KGPAA Mangkunegara X yang berada di kursi VIP sampai turun panggung.

Raja Mangkunegaran itu lalu menghampiri dan menyapa penonton yang sedang menikmati persembahan lagu di kelas festival.

Tak melewatkan kerendahan hati sang raja, para penonton mengajak berswafoto.

Putra sulung KGPAA Mangkunegara IX, Gusti Pangeran Haryo (GPH) Paundrakarna Sukmaputra juga hadir dalam festival musik ini.

Baca Juga: Selamat! Gibran Dapat Gelar Ningrat dari Mangkunegaran

Gusti Paundra dan KGPAA MN X sempat tertangkap kamera bernyanyi bersama.

Semua penonton juga ikut terhanyut saat lagu demi lagu dibawakan para musisi. Malam itu Diskoria membawakan sepuluh lagu andalannya.

Duo komposer Merdi Simanjuntak dan Fadli Aat sukses membawa seluruh penonton hanyut salam penampilannya.

Lagu pertama dibawakan, yakni Serenata Jiwa Lara, berlanjut ke Air dan Api dari band Naif, Kamulah Satu-satunya dari Dewa 19, dan lagu mengenang almarhum Chrisye berjudul C.H.R.I.S.Y.E serta Berharap Tak Berpisah dari Reza Artamevia jadi favorit para penonton.

Usai penampilan Diskoria, penonton semarak menyambut trio R&B, RAN. Grup beranggotakan Rayi, Asta, dan Nino ini menjadi yang paling ditunggu-tunggu penonton.

Baca Juga: Reuni, Grup Band Cokelat Bikin Video Musik Bendera dan Karma

Sukses membawakan lagu Selamat Pagi sebagai lagu pembuka, RAN juga mendendangkan lagu cinta yang membuat para dara muda kasmaran, yakni Jadi Gila, Dekat di Hati, Pandangan

Pertama, Kulakukan Semua Untukmu, dan Orang yang Paling Kubenci. Musik RAN malam itu semakin komplet dengan disuguhkannya lagu galau berjudul Salamku untuk Kekasihmu yang Baru.

Tak hanya Diskoria dan RAN, sebelumnya turut tampil musisi-musisi kenamaan, seperti Endah Laras, Brigitta Hardi kolaborasi dengan Voca Erudita, Tribute to Didi Kempot, Marion Jola, dan diva Indonesia Vina Panduwinata. ***

Editor: Andi Penowo

Tags

Terkini

Terpopuler