Ceramah Tausiah: Risalah Kerja Keras Nan Cerda Bagi Setiap Umat Manusia

- 24 Juni 2022, 21:20 WIB
Ceramah Tausiah Drs. H. Moch Isnaeni, M.Pd.
Ceramah Tausiah Drs. H. Moch Isnaeni, M.Pd. /dok pribadi/

Oleh |.| Ustadz Moch Isnaeini

KERJA keras nan cerdas dalam tematik ceramah tausiah hari ini, sebenarnya merupakan aktualisasi kekhalifahan seluruh umat manusia di muka bumi.

Karena itu juga, perlu kami sampaikan di awal ceramah tausiah hari ini setiap umat manusia dalam risalah maupun syariat Islam, diwajibkan bekerja dengan kesungguhan dan mengerahkan segala kemampuan dan potensi dirinya.

Baik phisik, psikis, tenaga, pikiran demikian juga hati nuraninya. Sebagaimana disampaikan pada awal ceramah tausiah hari ini, risalah maupun syariat Islam bekerja sebagai aktualisasi kekhalifahan kita di muka bumi.

Baca Juga: Ceramah Tausiah; Tak Usah Panik, ‘Urip Iku Amung Mampir Ngombe’

Bumi diciptakan sebagai tempat membanting tulang atau bekerja keras bagi seluruh umat manusia, untuk memenuhi janji sebagai umat terbaik di muka bumi, tidaklah akan terealisasi dengan sendirinya.

Namun demikian, harus diupayakan, dikejar dan diraihnya; “Dia telah menciptakan kamu dari bumi (tanah) dan menjadikan kamu pemakmurnya,” (QS. Huud [11]: 61).

Pada hakikatnya, hanya dengan bekerjalah manusia dapat memanusiakan dirinya. Dalam surat An-Najm ayat 39 disebutkan; Keberhasilan dan kemajuan manusia di muka bumi ini tergantung pada usahanya. Semakin keras ia bekerja, semakin banyak yang diperolehnya.

Baca Juga: Ceramah Tausiah; Catat, Inilah Dahsyatnya Kekuatan Berdzikir

Halaman:

Editor: Kustawa Esye


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x