Tak Banyak yang Tahu, Begini Fakta di Balik Film Mencuri Raden Saleh

- 6 September 2022, 21:58 WIB
Salah satu adegan dalam film Mencuri Raden Saleh
Salah satu adegan dalam film Mencuri Raden Saleh /Tangkapan layar trailer film Mencuri Raden Saleh /

Ini setelah sejak kecil dia dititipkan pada sebuah keluarga seorang seniman asal Belgia bernama Antonie Auguste Joseph Paijen, yang sudah melihat ada bakat terpendam dalam diri Raden Saleh.

Paijen sendiri sengaja didatangkan oleh pemerintah Hindia Belanda untuk membuat lukisan pemandangan Indonesia.

Yang mana lukisan itu nantinya akan dijadikan penghias kantor-kantor pemerintahan Hindia Belanda.

Potret diri Raden Saleh yang dibuat tahun 1872
Potret diri Raden Saleh yang dibuat tahun 1872

Nah dalam perjalanannya ke berbagai wilayah Indonesia ini, Paijen kerap mengajak Raden Saleh. Hingga membuat kemampuan melukisnya semakin meningkat.

Namun bukan Paijen yang kemudian mengajak Raden Saleh ke Eropa.

Baca Juga: Menguak Keberuntungan di Balik Sebuah Nama

Seiring bertambahnya usia, dan Paijen kembali ke negara asalnya, Raden Saleh lantas ikut bersama keluarga orang Belgia yang lain yang bernama Jean Baptiste de Linge.

Dan bersamaan dengan adanya tugas kerja ke Eropa yang diterima De Linge, maka diapun mengajak serta Raden Saleh untuk ikut tinggal di sana.

Di Eropa, Raden Saleh seperti menemukan sebuah dunia baru yang membuatnya begitu nyaman, dan enggan pulang lagi ke Indonesia.

Dia terus mempererat jalinan hubungan dengan para golongan borjuis di sana dan melukis wajah-wajah mereka. Sehingga hal ini semakin membuat nama Raden Saleh begitu dikenal.

Kiprah Raden Saleh juga membuatnya menjalin hubungan dekat dengan keluarga Kerajaan Inggris, hingga akhirnya berbuah gelar kehormatan untuknya sebagai Knighthood of the Order of the Oaken Crown-Eikenkroon, pada 20 Desember 1844.

Dalam tradisi Kerajaan Inggris, gelar ini biasa diberikan pada mereka yang berjasa di bidang sipil, militer, dan seni.

Dan Raden Saleh menganggap penghargaan ini sebagai sebuah penghargaan besar yang sangat jarang didapatkan oleh seorang Jawa.

Baca Juga: Jangan Salah Pilih! Begini Cara Membedakan Perkutut Kalung Tempuk Asli dan Palsu

Tak hanya dari Kerajaan Inggris, Raden Saleh juga mendapat penghargaan dari Kerajaan Belanda yang dipimpin oleh Raja Willem III, sebagai Pelukis Sang Raja.

Halaman:

Editor: Andi Penowo

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah