Survei PRMN-Promedia, 53,2 Prosen Responden Pilih Capres dari Sipil dan Merakyat

- 22 Agustus 2022, 23:37 WIB
91 prosen responden dalam Pilpres 2024 mendatang, akan memilih Calon Presiden yang merakyat dan suka blusukan ke pelosok daerah
91 prosen responden dalam Pilpres 2024 mendatang, akan memilih Calon Presiden yang merakyat dan suka blusukan ke pelosok daerah /Dok PRMN/

Selain itu diperoleh data juga dari responden survei ini, sebanyak 96,4 prosen menginginkan Capres yang memiliki skill publik speaking dan 2,76 prosen responden menjawab tidak.

Terkait pengusungan Capresiden dari partai politik (Parpol), sebanyak 59,7 prosen responden menjawab tidak perlu atau dapat mengajukan secara independen. 32,5 prosen menjawab harus diusung Parpol dan 7,8 prosen responden menjawab tidak tahu.

Baca Juga: 13 Fakta dan Kronologi: Ayah Wagub Jatim Emil Dardak Meninggal Dunia, Lakalantas Tol Batang-Pemalang

Persoalan pentingnya jenis kelamin Capres, diperoleh angka  50,2 prosen responden menjawab jenis kelamin seorang Capres itu penting. Sementara, 47,3 prosen responden yang lain menjawab tidak penting dan 2,5 prosen responden tidak tahu.

Survei Capres teruntuk Pemilihan Umum (Pemilu) serentak 2024 dengan kusisioner ini, dilakukan PRMN-Promedia Teknologi Indonesia tanggal 12-15 Agustus 2022, .

Diikuti 843 responden dengan mengisi kuisioner secara daring, peserta  survei berusia 18-64 tahun, para profesional media online yang tergabung dalam jaringan ekosistem PRMN-Promedia Teknologi Indonesia.

Baca Juga: Ukir Rekor Individu Kelas Full Marathon, Ini Kiat Siti Atikoh Ganjar Pranowo

Hasil survei disajikan dalm bentuk data visual, dibuat berdasarkan data mentah yang didapatkan oleh tim riset PRMN-Promedia Teknologi Indonesia.

Dalam survei ini juga diperoleh data sebanyak 92,1 prosen responden menjawab pernah menggunakan hak pilihnya dalam Pilpres sebelumnya, sementara 7,9 prosen responden lainnya menjawab tidak.

Pada pertanyaan tipikal Capres yang akan dipilih sebanyak 61,1 prosen responden setuju, Capres harus cukup usia dan memiliki pengalaman politik.

Halaman:

Editor: Kustawa Esye


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah