Bukit Sanjaya Selo, Paduan Pesona Etnik Berlatar Eksotiknya Merbabu Merapi

- 25 Februari 2022, 15:30 WIB
Bukit Sanjaya di lereng Gunung Mermabu Merapi, memadukan ratusan patung etnik berlatar elok eksotiknya lereng pegunungan legendaris
Bukit Sanjaya di lereng Gunung Mermabu Merapi, memadukan ratusan patung etnik berlatar elok eksotiknya lereng pegunungan legendaris /Dok Mytrip/

KARANGANYARNEWS - Bukit Sanjaya, dapat dibilang destinasi wisata baru. Namun sederet daya tariknya, kian sukses memikat wisatawan dari berbagai daerah.

Selain menyuguhkan kesejukan alam dan elok eksotiknya lereng Gunung Merapi dan Merbabu, Bukit Sanjaya juga menawarkan beragam konsep serta obyek wisata kekinian, unik nan menarik seluruh usia.

Destinasi wisata Bukit Sanjaya di Desa Samiran, Kecamatan Selo, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, juga menyuguhkan pesona Pulau Bali berlatar kesejukan dan keindaham lereng ‘gunung kembar’ legendaris Merapi dan Merbabu.

Baca Juga: Embung Pengantin Kian Instagenik, Inilah Penampakan Paling Menyeramkan

Mulai dibangun tak lebih baru 1,5 tahun lalu, tepatnya satu minggu sebelum hari lrbaran tahun 2020 lalu, saat ramai dan tingginya angka kasus pandemi Covid-19 di seluruh daerah.

“Awalnya saya juga ragu progress pembangunannya belum selesai, sudah dihantam makin tingginya kasus pandemi corona yang melanda seluruh belahan dunia,” kata Sulis Sugiarto menceritakan proses membangun Bukit Sanjaya.

Putra Desa Samiran ini mengaku sangat bersyukur, tak lebih tiga bulan setelah proges pembangunan tahap awal selesai, destinasi yang dia bangun mulai viral di lini media sosial.

Baca Juga: Gus Miftah dan Ki Warseno Buka Suara; Dalang Tak Bisa Diintervensi Penonton

Seiring hal tersebut, wisatawan pun mulai kian banyak berdatangan ke Bukit Sanjaya. Itulah yang kemudian membangkitkan kembali spirit, sekaligus rasa optimisnya untuk mengembangkan lebih jauh lagi.   

Halaman:

Editor: Kustawa Esye


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x