Kecelakaan Maut Cibubur: Pertamina Tanggung Jawab Penuh, Pastikan Penanganan Terbaik Korban

- 18 Juli 2022, 22:23 WIB
Kecelakaan maut truk tangki di Cibubur, Pertamina menyatakan bertanggung jawab penuh dan memastikan penanganan terbaik bagi seluruh korban. (Foto ilustrasi: Pixabay/Alexas_Fotos)
Kecelakaan maut truk tangki di Cibubur, Pertamina menyatakan bertanggung jawab penuh dan memastikan penanganan terbaik bagi seluruh korban. (Foto ilustrasi: Pixabay/Alexas_Fotos) /

KARANGANYARNEWS - Kecelakaan Maut Cibubur: Pertamina Tanggung Jawab Penuh, Pastikan Penanganan Terbaik Korban. PT Pertamina Patra Niaga bekerja sama dengan aparat kepolisian bergerak cepat memastikan penanganan korban peristiwa kecelakaan lalu lintas (Laka Lantas) truk tangki dapat segera tertangani dengan baik.

Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga, Irto Ginting, mengatakan sehubungan dengan kecelakaan truk tangki dengan nomor polisi B 9598 BEH di Cibubur pada Senin 18 Juli 2022 sekira pukul 15.29 WIB, Pertamina Patra Niaga menyampaikan permohonan maaf atas terjadinya peristiwa ini.

“Pertamina juga menyampaikan duka cita mendalam kepada korban dan keluarga korban,” tambahnya, dilansir dari laman resmi Pertamina.

Baca Juga: Update Kasus Penembakan Brigadir J, Laporan Pembunuhan Terencana hingga Irjen Ferdy Sambo Dinonaktifkan

Menurut Irto Ginting, saat ini seluruh korban sudah berada di rumah sakit.

Pertamina Patra Niaga akan bertanggung jawab penuh atas peristiwa kecelakaan yang terjadi dan mengupayakan penanganan maksimal kepada seluruh korban.

Adapun penyebab kecelakaan masih dalam tahap investigasi bekerja sama dengan aparat kepolisian.

Pertamina juga memastikan pasokan bahan bakar minyak (BBM) untuk memenuhi kebutuhan masyarakat tidak mengalami kendala.

Baca Juga: Profil Lengkap AKP Rita Yuliana, Polwan Cantik Aduhai yang Bikin Netizen Ikhlas Ditilang

Halaman:

Editor: Andi Penowo

Sumber: pertamina.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x