Sepekan di Inggris, Gibran Sebut Ada Peluang Besar bagi Indonesia

- 13 Maret 2024, 18:05 WIB
Sepekan di Inggris, Gibran sebut ada peluang besar bagi Indonesia sesuai visi dan misi pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 02 untuk hilirisasi. (Foto: Dok. Istimwa)
Sepekan di Inggris, Gibran sebut ada peluang besar bagi Indonesia sesuai visi dan misi pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 02 untuk hilirisasi. (Foto: Dok. Istimwa) /

"Nanti dulu. Kan saya baru kali pertama ke sana, baru lihat barangnya, baru lihat pabriknya, ini sangat menarik sekali, di Oxford," ucap Gibran Rakabuming.

"Ini sesuai dengan cita-cita kita untuk hilirisasi karena komponennya itu kita punya semua," imbuhnya.

Putra sulung Presiden RI Joko Widodo optimistis masyarakat Indonesia mampu melakukan hal sama.

"Mampu, sing due kan wong (yang punya kan orang) Indonesia. Ya mampu banget. Barangnya, bahan bakunya ada di Indonesia, " tegas dia.

Baca Juga: 14 Napi di Jateng Terima Remisi Khusus Nyepi 2024

Kepada wartawam, Gibran Rakabuming bilang, kunjungannya ke Inggris terkait erat dengan upaya pengembangan ekonomi berbasis inovasi.

Di sektor itu, salah satu prioritas Kota Solo diimplementasikan melalui Solo Technopark adalah kawasan inovasi berdaya saing internasional.

"Indonesia perlu membangun ekosistem komersialisasi riset dan ekonomi berbasis inovasi digital," ungkapnya.

Gibran Rakabuming menyebut, hal itu perlu dimulai dari daerah dengan kolaborasi berbagai pihak, seperti industri, universitas, modal ventura, bisnis, dan pemerintah pusat.

Baca Juga: Viral Gus Miftah Ngomong Larangan Pakai Speaker saat Tadarus, Kemenag Sebut Gagal Paham

Halaman:

Editor: Andi Penowo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah