De Tjolomadoe, Spot Wisata Keren dan Kekinian di Solo Eks Pabrik Gula Era Kolonial

- 11 Januari 2023, 22:58 WIB
De Tjolomadoe, spot wisata keren dan kekinian di Solo eks pabrik gula era kolonial. Bangunan bekas pabrik gula ini wajib dikunjungi ketika kamu singgah di Solo. (Foto: Dok. Istimewa/Lay)
De Tjolomadoe, spot wisata keren dan kekinian di Solo eks pabrik gula era kolonial. Bangunan bekas pabrik gula ini wajib dikunjungi ketika kamu singgah di Solo. (Foto: Dok. Istimewa/Lay) /

Salah satu aset terbaik di Colomadu ini berubah menjadi bangunan mangkrak selama 20 tahun lamanya.

Pada 2018, pihak perusahaan memutuskan untuk mengubahnya menjadi destinasi wisata. Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) menugaskan empat instansi pelat merah untuk berkongsi dalam bentuk PT Sinergi Tjolomadoe guna merehabilitasi bangunan bekas pabrik gula menjadi Museum De Tjolomadoe.

Baca Juga: Es Gempol Pleret Pak Darman Mojolaban, Jajanan Legendaris di Pinggir Sawah

Bangunan itu pun kini menjadi salah satu rekomendasi destinasi wisata di area Soloraya.

De Tjolomadoe menyuguhkan beragam fasilitas yang mampu menarik perhatian wisatawan lokal maupun dari luar kota.

Wisatawan akan dimanjakan adanya kebun bunga di halaman depan pabrik gula.

Selain itu, dinding bangunan dicat ulang dengan warna putih gading menjadikan tempat ini terlihat lebih segar dan kekinian.

De Tjolomadoe juga menyediakan tempat bagi para seniman memamerkan kebolehannya serta menjadi kawasan food and beverages dalam bentuk kafe dan stan dengan berbagai varian kuliner.

Baca Juga: Daftar 16 Gerai Es Krim Mixue di Solo, Asal dan Sejarahnya

Tempat ini juga dilengkapi sejumlah fasilitas umum, seperti musala, ruang pertemuan pameran, concert hall, dan toilet. 

Halaman:

Editor: Andi Penowo

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x