Pertumbuhan Janin 6 Minggu Pertama, Ini Dia yang Terjadi dalam Kandungan

- 23 Oktober 2023, 23:15 WIB
Pertumbuhan janin 6 minggu pertama, ini dia yang terjadi dalam kandungan. Pada usia kehamilan enam minggu pertama, otak dan sistem saraf janin mulai berkembang. (Foto: Pixabay/Cparks)
Pertumbuhan janin 6 minggu pertama, ini dia yang terjadi dalam kandungan. Pada usia kehamilan enam minggu pertama, otak dan sistem saraf janin mulai berkembang. (Foto: Pixabay/Cparks) /

KARANGANYARNEWS Pertumbuhan Janin 6 Minggu Pertama, Ini Dia yang Terjadi dalam Kandungan. Wanita hamil akan mengalami banyak perubahan pada dirinya. Hal itu tentu saja tidak lepas dari pertumbuhan janin dari waktu ke waktu.

Anda sendiri saat ini sudah memasuki usia kehamilan berapa minggu, Moms? Jika sudah memasuki usia enam minggu pastinya telah merasakan ada beberapa perubahan dong ya.

Hal itu cukup wajar sebab pada usia kehamilan enam minggu pertama, otak dan sistem saraf janin mulai berkembang.

Perkembangan matanya sudah mulai terbentuk dan terlihat seperti titik gelap. Demikian pula telinga, indra pendengaran ini sudah terbentuk dan tampak berbentuk seperti lekukan kecil.

Baca Juga: Xiaomi 14 Resmi Rilis Minggu Ini, Berikut Bocoran Spesifikasinya

Pada usia kehamilan enam minggu ini pula jantung janin mulai berdetak dan dapat dideteksi melalui ultrasonografi (USG).

Demikian pula sistem pernapasan dan pencernaan juga mulai terbentuk di usia ini. Bukan itu saja, sel-sel tunas juga berkembang jadi bakal lengan dan kaki.

Sementara untuk ukuran, pada usia kehamilan enam minggu pertama, janin telah mencapai ukuran 0,3 cm dari puncak hingga ke bagian bawah atau kira-kira sebesar kacang.

Halaman:

Editor: Andi Penowo

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x