Mudik Lebaran Usai, Mbok Yem Jualan Lagi di Puncak Gunung Lawu

- 13 Mei 2022, 11:05 WIB
Karena kondisi fisiknya yang kian menua, untuk turun atau naik ke warungnya di puncak Gunung Lawu Mbok Yem harus ditandu
Karena kondisi fisiknya yang kian menua, untuk turun atau naik ke warungnya di puncak Gunung Lawu Mbok Yem harus ditandu /Tangkapan video akun Instagram @jelajahsolo/

“Warung legendaris yang jadi ampiran para pendaki Gunung Lawu ini, sudah berdiri sejak tahun 1980 lalu,” terang Budi Santoso kepada awak media yang menghubunginya.

Sebagaimana diberitakan KaranganyarNews.com sebelumnya, sepekan menjelang Hari Raya Idul Fitri 1443 H, Mbok Yem pemilik warung di puncak Gunung Lawu mudik ke kampung halamannya di Dusun Dagung, Desa Gonggang, Kecamatan Poncol, Kabupaten Magetan.

Baca Juga: Resep Nasi Goreng Mawut, Rasanya benar-benar Yahud

Turunnya SriKandi Gunung Lawu ini, viral media sosial setelah diunggah pemilik akun TikTok @jun_alwii. Dalam video 28 detik ini, Mbok Yem ditandu dua pria penuh kehati-hatian.

“mbok yem sang srikandi gunung lawu turun gunung untuk berlebaran di rumah,” tulis pemilik akun @jun_alwii tadi Rabu, 27 April 2022 lau. Ribuan warganet akun TikTok, pun menanggapinya.

Termasuk salah satunya orang nomor wahid di Propinsi Jawa Tengah, Gubernur Ganjar Pranowo yang berkomentar.

Baca Juga: Satu Kata Doa Semua Kesulitan Kehidupanmu, Gus Baha; Ucapkan Konsisten dan Istiqomah

“sehat selalu Mbok Yem,” tulis Ganjar. Sebagian besar warganet, selain mendoakan kesehatan Mbok Yem juga menulis komentar kerindukan nasi pecel, kuliner khas racikan Mbok Yem di puncak Gunung Lawu. ***

Halaman:

Editor: Kustawa Esye


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah