Ini Amalan yang Perlu Dilakukan di Bulan Rabiul Awal

- 4 Oktober 2022, 12:20 WIB
Ilustrasi amalan di bulan Rabiul Awal
Ilustrasi amalan di bulan Rabiul Awal /Freepik

KARANGANYARNEWS – Bulan Rabiul Awal adalah bulang yang istimewa karena merupakan bulan lahir dan wafatnya Nabi Muhammad SAW.

Rabiul Awal juga mrupakan bulan hijrah dan menandai dibangunnya masjid pertama di dunia. Nabi Muhammad SAW mendirikan sholat Jumat pertama juga di bulan Rabiul Awal.

Bulan baik sangat baik untuk melakukan amalan baik. Berikut ini amalan-amalan pada awal Rabiul Awal.

maulud

Baca Juga: Ingin Segera Bertemu Jodoh? Baca Doa dan Amalan Ini

Puasa Maulud

Puasa Maulud adalah amalan puasa sunnah yang dilakukan di bulan Rabiul Awal atau Maulid Nabi Muhammad SAW.

Ada tiga puasa Mulud yang bisa umat Islam lakukan di Rabiul Awal, antara lain, puasa Daud, puasa Ayyumul Bidh dan puasa Senin Kamis.

Puasa Daud adalah puasa sunnah yang dilakukan secara selang-seling, yaitu satu hari puasa satu hari tidak. Adapun niatnya puasa Daud adalah:

Nawaitu Shouma Daawuda Sunnatan Lillahi Ta’aala

Artinya:

"Aku niat puasa Daud, Sunnah karena Allah Ta’ala."

Baca Juga: 7 Amalan Sunnah di 10 Hari Pertama Bulan Dzulhijjah Jelang Idul Adha

Puasa Ayyamul Bidh adalah puasa yang bisa dilakukan tiap bulan pada tanggal 13, 14 dan 15 kalender Hijriah. Adapun niatnya puasa Ayyamul Bidh adalah:

Nawaitu sauma ayyami bidh sunnatan lillahi ta'ala

Artinya:

“Saya niat puasa pada hari-hari putih, sunnah karena Allah ta’ala.”

Puasa Senin Kamis merupakan puasa sunnah yang umum dilakukan oleh umat muslim yang bisa dilakukan pada bulan Rabiul Awal.

Niat puasa Senin: Nawaitu shouma yaumal istnainai sunnatal lillahi ta'aala

Artinya:

"Aku berniat berpuasa di hari Senin sunnah karena Allah Ta’ala."

Niat puasa Kamis: Nawaitu shouma yaumal khomiisi sunnatal lillahi ta'aala

Artinya:

"Aku berniat berpuasa di hari kamis sunnah karena Allah Ta’ala."

Baca Juga: Ceramah Tausiah: Mudah Dilakukan, 4 Amalan Hari Jumat Penuai Inayah dan Karomah Tertinggi

Menikah di bulan Rabiul Awal

Khadijah binti Khuwailid dinikahi Nabi Muhammad SAW pada 10 Rabiul Awal. Juga Nabi Muhammad menikahkah Fatimah dengan Ali di bulan Rabiul awal.

Membaca sholawat nabi

Sebagai umat Islam peringatan Maulid Nabi Rabiul Awal kita dianjurkan untuk membaca sholawat Nabi Muhammad SAW agar mendapat syafaat. Juga berefleksi atas kehidupan Nabi Muhammad.

Mempelajari sejarah nabi

Mempelajari sejarah Islam dan nabi-nabinya adalah amalan baik di Raibul Awal. Kita sebagai umat muslim supaya paham  dan mengerti tentang sejarah Islam serta mampu  melihat refleksi sejarah.

Perbanyak sedekah

Biasakan bedekah apalagi di bulan Rabiul Awal walaupun sebenarnya sedekah kita sama halnya di bulan-bulan lainnya wajib terus dilakukan oleh umat Islam.

Baca Juga: Seret Rejeki dan Terlilit Hutang, Ustadz Adi Hidayat; Ini 2 Amalan Penangkalnya

Membantu tetangga

Tetangga merupakan saudara kita yang paling dekat, karena bila ada sesuatu tentunya yang paling dekat yang dimintai pertolongan.

Di bulan Rabiul Awal ini baiknya lakukan amalan-amalan yang baik untuk menyenangkan hati tetangga.

Membaca Alquran dan mengamalkannya

Baca Juga: Jangan Terlewatkan, Inilah 3 Amalan Paling Disukai Allah

Memperbanyak zikir

Zikir di bulan Rabiul Awal yang bisa kamu baca saat malam Maulid Nabi adalah :

Sholawat Nariyah

Allahumma sholli sholaatan kaamilatan wasallim salaaman. Taman ‘ala sayyidina Muhammadi lladzi tanhallu bihil ‘uqodu wa tanfariju bihil kurobu.

Wa tuqdhobihil hawaaiju wa tunna lu bihiro ‘ibu wa husnul khotima wa yustaqol ghomawu biwajhihil kariim wa ‘ala aalihi washohbihi fii kulli lamhatin wa hafasim bi’adadi kulli ma’lu mi lak.

Baca Juga: Jangan Sampai Dilewatkan, Ini 6 Amalan Sunnah Sebelum Shalat Idul Fitri

Artinya:

"Ya Allah, limpahkanlah keberkahan dengan keberkahan yang sempurna, dan limpahkanlah keselamatan dengan keselamatan yang sempurna untuk penghulu kami Muhammad.

Yang dengan beliau terurai segala ikatan, hilang segala kesedihan, dipenuhi segala kebutuhan, dicapai segala keinginan dan kesudahan yang baik.

Serta diminta hujan dengan wajahnya yang mulia, dan semoga pula dilimpahkan untuk segenap keluarga dan sahabatnya sebanyak hitungan setiap yang Engkau ketahui."

Baca Juga: Amalan dan Doa Malam Lailatul Qadar di 10 Hari Terakhir Ramadan

Sholawat Ibrahimiyah

Allahumma shalli 'alaa Muhammad wa'alaa aali Muhammadin, kamaa shallaita'alaa Ibrahiim wa'alaa aali Ibrahiima,

wabaarik'alaa Muhammadin wa'alaa aali Muhammadin, kama baarakta'alaa Ibraahim wa'alaa aali Ibrahiima, fil 'aalamiina innaka hamiidun majiid.

Artinya:

"Ya Allah, limpahkan lah rahmat kepada Nabi Muhammad dan kepada keluarga Nabi Muhammad, sebagaimana telah Engkau limpahkan rahmat kepada Nabi Ibrahim dan keluarga Nabi Ibrahim.

Limpahkan pula keberkahan bagi Nabi Muhammad dan bagi keluarga Nabi Muhammad, sebagaimana telah Engkau limpahkan keberkahan bagi Nabi Ibrahim dan bagi keluarga Nabi Ibrahim.

Sesungguhnya di alam semesta Engkau Maha Terpuji dan Maha Agung.”***

 

Editor: Ken Maesa Pamenang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x