Bosan dengan yang Digoreng, Cobalah Resep Ayam Asam Manis yang Ternyata Mudah dan Enak

- 9 Mei 2023, 17:05 WIB
Resep Ayam Asam Manis
Resep Ayam Asam Manis /YouTube/Cara Minera

KARANGANYARNEWS - Anda bisa dengan ayam goreng yang rasanya begitu-begitu saja? Nah, alangkah lebih baik mencoba memasak daging ayam dengan bumbu asam manis. Silakan simak resep Ayam Asam Manis ini sebagai panduan lengkap cara membuat menu daging ayam yang tidak cuma itu itu saja.

Seperti diketahui, bumbu asam manis masih menjadi menu favorit di banyak rumah makan dan restoran, khususnya sea food. Ada ikan asam manis, udang asam manis serta cumi asam manis. Bumbu asam manis yang tidak membosankan itulah yang kemudian juga digunakan bumbu bahan daging selain seafood, seperti Ayam Asam Manis.

Bahkan, bumbu asam manis tidak hanya digunakan untuk olahan seafood dan daging, sebagian malah menggunakan bahan-bahan vegetarian. Sebut saja tempe, tahu, kentang dan telur. Maka dalam serial resep bumbu asam manis ini bakal kami sajikan pula resep masakan dengan bumbu asam manis dari berbagai bahan selain resep Ayam Asam Manis. Beberapa di antaranya adalah tempe asam manis, telur asam manis, hingga kentang asam manis. 

Baca Juga: Resep Tenggiri Asam Manis, Khas Bangka Banget

Untu diketahui terlebih dahulu bahwa bumbu asam manis sebenarnya tak begitu rumit, bahkan cenderung praktis. Anda bisa hanya bermodal saus tomat kecap manis, kecap asin, saus tiram, daun jeruk dan serai. Keenam bahan bumbu tersebut dapat dengan mudah dihafalkan. 

Varian masakan bumbu asam manis ini umumnya berdampingan dengan tumis atau ca serta beberapa menu makanan yang menambahkan aneka krispy. Tapi jika tidak lengkap, cukup dengan kerupuk sudah serasa lengkap. 

Untuk tingkat selera pedas, kali ini dapat Anda tambah atau kurangi sendiri. Dalam hal ini tetap diperlukan tahapan tes rasa yang tak hanya mengukur sensasi rasa asin, manis tetapi juga tingkat pedasnya. 

Baca Juga: Resep Sosis Asam Manis, Bisa Dimasak Cepat untuk Bekal Darurat

Nah, ini dia resep ayam asam manis yang dapat Anda simak sembari menyiapkan bahan untuk kemudian Anda olah sebagaimana panduan cara membuat di bawah ini.

 Bahan

  • 1 kg ayam, potong sesuai selera 
  • 2 bungkus tepung bumbu serbaguna sajiku
  • 10 sdm saus tomat merk del monte
  • 4 sdm saus sambal belibis
  • 1 sdm kecap asin Kikkoman 
  • 1 sdm kaldu bubuk
  • 1 sdm gula 
  • 1/2 sdt garam 
  • 1 sdt lada bubuk 
  • 1 cangkir air
  • minyak

Bumbu iris

  • 1 buah bawang bombay
  • 1 buah paprika merah
  • 1 buah paprika hijau 

Bumbu halus untuk melumuri ayam

  • 3 siung bawang putih
  • 1 sdt garam

Panduan cara membuat

1. Bersihkan ayam menggunakan jeruk nipis. setelah 15 menit bilas kembali dengan air bersih. 

2. Lumuri ayam dengan bumbu halusnya. diamkan selama 30 menit. 

3. Siapkan tepung bumbu dalam 2 mangkuk. 1 mangkuk tepung bumbu yang dicampur dengan air. 1 mangkuk tepung bumbu kering. 

4. Celupkan ayam ke tepung bumbu basah setelah itu ke tepung bumbu kering. lalu goreng ayam sampai garing dengan minyak yg banyak dan api sedang. angkat dan tiriskan. 

5. Panaskan minyak. tumis bawang bombay hingga wangi lalu masukkan paprika merah dan hijau. aduk rata.

6. Masukkan saus tomat, saus sambal, kecap asin, garam, kaldu bubuk, gula, dan lada bubuk. aduk rata lalu masukkan air. masak sampai saus mengental. koreksi rasa.

7. Masukkan ayam. aduk rata dan masak sampai saus meresap ke ayam. angkat dan sajikan.

Demikian resep Ayam Asam Manis. Semoga bermanfaat. ***

Editor: Abednego Afriadi

Sumber: YouTube Cara MINERA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x