Kitagawa Pesona Bali, Menikmati Elok Eksotiknya Pulau Dewata di Kota Gaplek

- 29 Januari 2022, 21:12 WIB
Kitagawa Pesona Bali, destinasi wisata yang mengeksplore elok eksotiknya Pulau Dewata ini berada di Kota Gaplek, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah
Kitagawa Pesona Bali, destinasi wisata yang mengeksplore elok eksotiknya Pulau Dewata ini berada di Kota Gaplek, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah /Instagram kbpb/

KARANGANYARNEWS – Masih memimpikan wisata ke Pulau Dewata? Datanglah ke Kampung Bali, destinasi di Wonogiri yang mengeksplore sederet elok eksotiknya Pulau Dewata.

Obyek wisata di Kota Gaplek, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah, ini memang dikonsep menawarkan beragam pernak-pernik nuansa pesona, dan citarasa kuliner khas Pulau Dewata.

Diantaranya gapura gerbang masuk Kampung Bali di Wonogiri, didatangkan langsung dari Bali. Sejumlah patung yang dibuat pematung Pulau Dewata, juga di usung ke Kitagawa Pesona Bali.

Baca Juga: Hapus Stigma Klasik, Museum Sewu Rai Eksplore Nuansa Jepang Jawa

“Ada 26 gazebo khas etnik Bali. Termasuk pernak-pernik ornamen lain yang membuat kita benar-benar serasa di Pulau Dewata,” kata Lukman Budi Prasetyo, salah satu pengelola destinasi Kampung Bali di Kabupaten Wonogiri.

Dijelaskan juga, awal mula dibangunnya Kitagawa Pesona Bali. Karena terspirit pengakuan sejumlah Lansia yang disantuni Suparno, pengusaha yang juga owner destinasi wisata ini.

Seluruh Lansia yang disantuni Suparno, ditanya satu persatu semuanya menjawab belum pernah ke Pulau Dewata. Itulah yang menginspirasi Suparno, berniat mendirikan beberapa bangunan  bernuansa Bali.

Baca Juga: Candi Sukuh di Karanganyar, Sekilas Mirip Piramida Suku Maya di Meksiko, Lebih Tua Mana?

Awalnya, lanjut Lukman Budi Prasetyo kepada awak media, dimaksud agar para Lansia tadi dapat merasakan nuansa suasana dan nuansa Bali, karena belum pernah berwisata ke Pulau Dewata.

Karena kemudian hari makin banyak masyarakat yang tertarik, dijadikanlah tempat yang dinamakan Kitagawa Pesona Bali ini, wahana memperkenalkan kebudayaan Bali kepada masyarakat.

Diakui juga, hingga saat ini belum keseluruhan nuansa Pulau Dewata dihadirkan di Kitagawa Pesona Bali. Namun demikian, pihaknya berkomitmen terus akan menata dan melengkapinya.

Seluruh sudut destinasi Kitagawa Pesona Bali atau Kampung Bali di Kabupaten Wonogiri, menjadi spot selfie foto eksotik nan artistik
Seluruh sudut destinasi Kitagawa Pesona Bali atau Kampung Bali di Kabupaten Wonogiri, menjadi spot selfie foto eksotik nan artistik

Kitagawa Pesona Bali, lebih  menawarkan sederet spot selfie foto yang sangat menarik bagi wisatawan. Setiap sudut di destinasi ini, dapat dijadikan beground selifie foto yang sangat mempesona.  

Mulai dari gapura emas, patung penari, hingga bangunan villa Abimana yang dikelingi pesona alam elok nan eksotik. Spot selfie foto paling menarik wisatawan, menurutnya di depan Pura.

“Kitagawa Pesona Bali, juga sangat cocok teruntuk wisatawan yang ingin berlibur bersama keluarganya. Kami juga memfasilitasi area bermain sangat aman dan nyaman teruntuk anak-anak,” Lukman Budi Prasetyo menambahkan.

Baca Juga: Sate Landak Lereng Gunung Lawu, Kuliner Ekstrim Pendongkrak Vitalitas

Selain mengusung nuansa dan pesona Pulau Dewata, Kitagawa Pesona Bali juga menjadi tempat tujuan para pemburu kulineran bercitarasa khas. Oleh pengelolanya, memang dikonsep juga sebagai destinasi wisata kuliner.

Lebih menariknya lagi, menu yang disajikan kepada wisatawan kolaborasi antara kuliner khas Kabupaten Wonogiri dengan olahan khas Pulau Dewata. Masakan paling disuka wisatawan, ayam atau bebek goreng sambal mentah khas Bali.

Tak hanya elok eksotiknya Pulau Dewata, Kitagawa Pesona Bali juga menyajikan  makanan minuman khas Wonogiri dikolaborasikan kulener khas Bali
Tak hanya elok eksotiknya Pulau Dewata, Kitagawa Pesona Bali juga menyajikan makanan minuman khas Wonogiri dikolaborasikan kulener khas Bali

“Para wisatawan mengaku serasa tidak lengkap jikalau tidak mencicipi ayam atau bebek goring sambal mentah khas Bali,” jelas pengelolan Kitagawa Pesona Bali tadi menambahkan.

Kendati termasuk destinasi wisata baru di Kabupaten Wonogiri, obyek wisata yang berada di perbatasan Daerah Istimewa Yogjakarta (DIY) dan Jawa Timur ini terhitung sangat menarik wisatawan dari berbagai daerah.

"Hari minggu kemarin total pengunjung ada 1.900 orang," terang Lukman Budi Prasetyo. Ke depan pengelola juga segera menambah fasilitas wisata baru, diantaranya homestay atau penginapan teruntuk wisatawan.

Baca Juga: Viral Begal Payudara di Sragen, Fais: Hanya Meremas dan Memuntir 2 Kali

Nah, teruntuk kalian yang mimpinya ke Pulau Dewata belum terlunasi, segeralah berwisata ke Kitagawa Pesona Bali di Jl. Mbelik Gede, Dusun Patemon, Desa Kayuloko, Kecamatan Sidoharjo, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah. ***

 

Editor: Kustawa Esye


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah