Kaum Muslim Wajib Tahu: 8 Amalan Bulan Ramadhan, Penghapus Dosa Masa Lalu

- 2 April 2023, 02:35 WIB
Inilah 8 amalan di bulan Ramadhan yang paling mustijab teruntuk melebur atau penghapus dosa-dosa yang dilakukan sebelumnya
Inilah 8 amalan di bulan Ramadhan yang paling mustijab teruntuk melebur atau penghapus dosa-dosa yang dilakukan sebelumnya /Freepik/

“Keluarga, harta, dan anak dapat menjerumuskan seseorang dalam maksiat (fitnah). Namun fitnah itu akan terhapus dengan shalat, shaum, shadaqah, amar ma’ruf (mengajak pada kebaikan) dan nahi mungkar (melarang dari kemungkaran).” (HR. Bukhari no. 3586 dan Muslim no. 144)

Baca Juga: Wajib Tahu dan Dicatat, Inilah 3 Risalah Agar Doa Dikabulkan di Malam Lailatul Qadar

  1. Sholat Malam pada Lailatul Qadar

Amalan lain yang tak kalah mulia dan penting untuk pelebur dosa, adalah malam Lailatur Qadar dan beribadah ketika malam tersebut datang seperti amalan puasa di bulan Syawal.

Tidak ada yang tahu pasti kapan malam Lailatur Qadar datang, namun diriwayatkan malam ini akan datang dari pertengahan puasa di malam-malam ganjil. Dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:

مَنْ قَامَ لَيْلَةَ الْقَدْرِ إِيمَانًا وَاحْتِسَابًا غُفِرَ لَهُ مَا تَقَدَّمَ مِنْ ذَنْبِهِ

“Barangsiapa melaksanakan shalat pada lailatul qadar karena iman dan mengharap pahala dari Allah, maka dosa-dosanya yang telah lalu akan diampuni.” (HR. Bukhari no. 1901)

Baca Juga: Inilah Jawaban dan Dalilnya, Apakah Donor Darah dan Bekam Membatalkan Puasa Ramadhan?

Ibnu Rajab Al-Hambali rahimahullah menerangkan, pengampunan dosa pada Lailatul Qadar adalah apabila seseorang mendapatkan malam tersebut, sedangkan pengampunan dosa pada puasa Ramadhan dan qiyam Ramadhan (shalat tarawih) adalah apabila bulan Ramadhan telah usai. (Lathaif Al-Ma’arif, hlm. 365-366)

فَلَمَّا كَثُرَتْ أَسْبَابُ المغْفِرَةِ فِي رَمَضَانَ كَانَ الَّذِي تَفُوْتُهُ المغْفِرَةُ فِيْهِ مَحْرُوْمًا غَايَةَ الحِرْمَانِ

“Tatkala semakin banyak sebab mendapatkan pengampunan dosa di bulan Ramadhan, maka siapa saja yang tidak mendapatkan pengampunan tersebut, sungguh dia benar-benar telah bernasib buruk.” (Lathaif Al-Ma’arif, hlm. 371)

Halaman:

Editor: Kustawa Esye


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x