Kebakaran Gunung Lawu Kian Meluas, DMI dan Islamic Center Karanganyar Gelar Salat Istisqa’

- 9 Oktober 2023, 15:35 WIB
/Foto: Dok. Islamic Center Karanganyar/

Sebagaimana diberitakan KaranganyarNews.com sebelumnya, Kebakaran Gunung Lawu di Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, semakin meluas. Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Karanganyar, Juli Padmi Handayani mengatakan, kebakaran Gunung Lawu di area Kawasan Hargo Tiling dan sekitarnya mencapai 100 hektar lebih. 

Baca Juga: CHEK FAKTA: Misteri DIbalik Selamatnya Warung Mbok Yem dari Kebakaran Gunung Lawu

Kebakaran Gunung Lawu yang berada di perbatsan Provinsi Jawa Tengah-Jawa Timur kian meluas dan dikhawatirkan kobaran api merembet hingga pemukiman warga.

Hingga Senin 09 Oktober 2023 Relawan gabungan masih berupaya memadamkan api yang membakar Gunung Lawu. Api pertama muncul di kawasan Ngawi, Jawa Timur, lalu merembet hingga wilayah Kabupaten Karanganyar.

Tiga kecamatan di Kabupaten Karanganyar Yang telah terdampak kebakaran Gunung Lawu masing-masing Kecamatan Tawangmangu,  Jenawi, dan  Ngargoyoso.

Kendala Pemadaman

 

Perkembangan terupadate, sejumlah relawan yang melakukan pemadaman melaporkan, kobaran api telah merembet hingga area hutan Jamus, Kecamatan Kerjo, Kabupaten Karangaanyar.

 Baca Juga: Terdampak Asap dan Abu Kebakaran Gunung Lawu: Warga puluhan Desa Didera Batuk dan Sesak Nafas

Juli Padmi Handayani mengatakan, ada sejumlah kendala yang dihadapi dalam proses pemadaman ini. Selain objek yang mudah terbakar, cuaca kering, tiupan angin sangat kencang, dan medan yang terjal juga menyulitkan proses pemadaman.

Halaman:

Editor: Kustawa Esye


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah