7 Masjid di Solo yang Terkenal dengan Jin Muslimnya, Ada Penampakan Pria Berjenggot Putih

- 3 Juni 2023, 17:05 WIB
7 masjid di Solo yang terkenal dengan jin Muslimnya, ada penampakan pria berjenggot putih. Jin merupakan salah satu makhluk Allah diciptakan untuk beribadah seperti halnya manusia. (Foto: Dok. Istimewa/dicky)
7 masjid di Solo yang terkenal dengan jin Muslimnya, ada penampakan pria berjenggot putih. Jin merupakan salah satu makhluk Allah diciptakan untuk beribadah seperti halnya manusia. (Foto: Dok. Istimewa/dicky) /

KARANGANYARNEWS - 7 Masjid di Solo yang Terkenal dengan Jin Muslimnya, Ada Penampakan Pria Berjenggot Putih. Jin merupakan salah satu makhluk Allah Subhanahu wa Ta'ala diciptakan untuk beribadah kepada Rabb-nya, seperti halnya manusia.

Hal itu sebagaimana firman Allah Subhanahu wa Ta'ala dalam QS Adz Dzariyat ayat 56 yang berbunyi, "Dan Aku tidak menciptakan jin dan manusia, melainkan supaya mereka beribadah kepada-Ku."

Para ulama sepakat, jin adalah makhluk yang juga wajib menjalani syariat secara umum sebagaimana manusia.

Jin beriman akan berada di surga sesuai kadar balasan mereka, sebaliknya jin ingkar bakal masuk neraka.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata Instagramable di Solo, Penuh Sejarah Cocok buat Liburan dan Ngilangin Stres

Bicara soal makhluk tak kasat mata ini, di Solo banyak tempat ibadah, terutama masjid diyakini dijaga beberapa jin muslim.

Mereka menjaga masjid dari orang-orang kurang tata krama atau punya niat jahat.

Berbagai cerita mistis tentang jin muslim yang ada di masjid ini bukanlah sebuah rahasia lagi.

Berikut kami bagikan ulasan tujuh masjid di Solo terkenal dengan jin muslimnya, dilansir dari akun Instagram @misterisolo.

Baca Juga: Pamungkas Rilis Album Live-Birdy South East Asia Tour, Ini Dia Daftar Lagunya

  1. Masjid Agung Solo

Masjid Agung Solo dibangun pada 1763, tak heran jika tempat ibadah ini menyimpan banyak cerita.

Selain difungsikan untuk tempat ibadah, Masjid Agung juga digunakan sebagai pusat keagamaan Keraton Kasunanan.

Konon, jin Muslim di masjid bersejarah ini kerap memindahkan orang yang masih najis ke luar masjid ketika tengah tertidur pulas di dalamnya.

Baca Juga: Jadwal Final Piala FA Man City vs Man Utd Akhir Pekan Ini, Tayang di Mana?

  1. Masjid Al Wustho

Masjid Al Wustho dibangun pada 1878. Nama Al Wustho sendiri baru dipakai pada 1949.

Menurut cerita yang berkembang, Masjid Al Wustho dihuni jin-jin Muslim kuno yang dulu pernah ikut berjuang bersama sang pendiri masjid.

Konon, mereka kerap menampakkan diri kepada keturunan raja Mangkunegaran yang saleh.

Baca Juga: Jadwal Konser Musik di Solo Juni 2023, Ada Pamungkas hingga KLA Project di Festival Lokananta

  1. Masjid Laweyan

Masjid Laweyan dibangun pada 1546. Masjid yang awalnya merupakan bangunan pura ini merupakan masjid tertua di Kota Solo.

Masjid Laweyan menjadi tempat tujuan wisata religi, tidak hanya bagi manusia, namun disebut juga dari kalangan jin Muslim.

Beberapa warga sekitar kerap melihat pengunjung yang datang masuk ke dalam area masjid, namun menghilang saat dicari ke dalam.

Baca Juga: Jadwal SIM Keliling Solo Terbaru Hari Ini, Lengkap dengan Syarat dan Lokasi

  1. Masjid Darussalam

Masjid Darussalam dibangun pada 1910. Tempat ibadah kuno ini menjadi saksi migrasi para perantau dari Banjar, Kalimantan Selatan.

Saat awal mula dibangun, Masjid Darussalam hanya berupa langgar dengan anyaman bambu.

Cerita yang beredar, terkadang ada penampakan sosok jin Muslim laki-laki berjenggot putih dan berbaju putih dengan wajah bercahaya ikut salat berjemaah.

Baca Juga: Termasuk Wisata Air, Ini 5 Tempat Piknik Romantis di Solo Paling Romantis dan Ngangeni Banget

  1. Masjid Sampangan

Masjid Sampangan dibangun pada 1910 oleh Bupati Cakraningrat dari Sampang Madura.

Masjid ini dibangun sebagai simbol diterimanya masyarakat Madura di Kota Solo.

Konon, Masjid Sampangan dijaga jin Muslim yang suka mengaji. Beberapa jemaah kerap diikuti suara orang mengaji ketika tadarus saat Bulan Ramadan.

  1. Masjid Jami Sewu

Masjid Jami Sewu dibangun pada 1938 atas prakarsa Wali Kota Solo pertama, RT Sindoerejo. dan Kusaeri.

Sebelum direnovasi pada 2003, masjid ini terkenal dengan jin Muslim yang kerap memindahkan orang belum bersuci ke tempat sampah, bawah pohon, atau ke tepian sumur.

Baca Juga: Rekomendasi 5 Tempat Ngopi Hits di Solo, Syahdu nan Instagrammable Cocok buat Nongkrong

  1. Masjid Solikhin

Masjid Solikhin dibangun pada 1954 yang awalnya merupakan tempat ibadah pribadi R Prawirodirjo.

Masjid Solikhin akhirnya diwakafkan untuk menjadi masjid umum beberapa tahun setelahnya.

Mitos jin Muslim di masjid ini cukup unik lantaran kerap menampakkan diri sebagai sosok lelaki berbaju putih membantu jemaah lanjut usia menyeberang jalan. 

***

Editor: Andi Penowo

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x