13 Dusun 2 Desa di Kalaten Hujan Abu, Gunung Merapi Erupsi Lagi

- 24 Januari 2024, 22:26 WIB
Gunung Merapi erupsi lagi, 23 dusun wilayah 2 desa, Kecamatan Kemalang, Kabupaten Klaten diguyur hujan abu
Gunung Merapi erupsi lagi, 23 dusun wilayah 2 desa, Kecamatan Kemalang, Kabupaten Klaten diguyur hujan abu /foto: jccnetwork/

KARANGANYARNEWS - Gunung Merapi erupsi lagi, Rabu 24 Januari 2024 sekitar pukul 15. 56 WIB. Tercatat 23 dusun wilayah desa Tegalmulyo dan Sidorejo, Kecamatan Kemalang, Kabupaten Klaten diguyur hujan abu vulkanik.

Data yang dilansir dari Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) Jogja menyebutkan, jarak luncuran awan panas guguran mencapai 1.800 meter.

 Luncuran awan panas guguran, disebutkan ke arah barat daya atau Kali Bebeng, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogjakarta (DIY). Karena arah angin ke timur dan tenggara, Wilayah Kabupaten Klaten, Jawa Tengah yang terdampak hujan abu vulkanik.

 Baca Juga: Erupsi Gunung Merapi, Presiden Jokowi Resmikan Jalan Jalur Evakuasi

Terutama di Desa Sidorejo dan Tegalmulyo, Kecamatan Kemalang. Secara kebetulan, dua desa tersebut berada di wilayah Kawasan Rawan Bencana atau KRB III erupsi Gunung Merapi.

Subar, Perangkat Desa Tegalmulyo membenarkan terjadinya hujan abu vulkanik dampak erupsi Gunung Merapi di desanya, Rabu 24 Januari 2024 sore.

 

Hujan Abu Vulkanik 2 Kabupaten

Sejumlah dusun di Desa Tegalmulyo terutama wilayah atas terdampak hujan abu vulkani. Diantaranya meliputi Dusun Jeruk Wangi, Brayan, Brajan, Sumur, Pajegan, Canguk, Grintingan, Jamuran, Ringin, Pucang, Girpasang, Gedong Ijo dan Gir Tengah.

Halaman:

Editor: Kustawa Esye


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x