5 Air Terjun di Banjarnegara, Instagramable dengan View Sepektakuler

3 Juni 2023, 18:05 WIB
Curug Pitu, wisata air terjun di Banjarnegara. /instagram.com/sacharina_de.er

KARANGANYARNEWS – Banjarnegara, sebuah kabupaten di jawa tengah yang memiliki pemandangan alam yang indah dan eksotis. Selain hasil bumi melimpah juga obyek wisata alam yang diminati banyak orang.

 

Berbagai  obyek  wisata menarik yang wajib dikunjungi  dibanjarnegara selain kawasan wisata dieng. Diantaranya  kawah, candi, gardu pandang, camping area, dan masih banyak lagi.

Tempat wisata air terjun atau curug merupakan tempat wisata yang tak kalah menarik . Ketinggian air terjun dibanjarnegara berfariatif, airnya dingin dan jernih.

Baca Juga: 7 Air Terjun di Purwokerto, Ada yang Suasananya Romantis Bikin Hati Termehek-mehek

Lokasinya wisata air terjun atau curug ini pun berada di tengah hutan dengan pepohonan yang rimbun sehingga memberikan suasana asri dan sejuk.

Di mana sajakah destinasi tempat wisata air terjun / curug terbaik di banjarnegara? Inilah 5 spot wisata air terjun terbaik di Banjarnegara.

1. Curug Pitu

Curug Pitu, wisata air terjun di Banjarnegara. ksmtour

Suasana alam yang asri dan sejuk serta pemandangan yang indah merupakan keunggulan air terjun Curug Pitu. Tak heran wisata air terjun ini menjadi ir terjun paling populer.

Baca Juga: 5 Wisata Air di Kulon Progo Paling Eksotis, Bikin Betah Nggak Pingin Pulang

Selai menikmati keindahan air terjun, pelancong bahkan memanfaatkan spot foto yanagh cantik. Adapu wisata air terjun ini cocok banget dikunjungi  bersama keluarga.

Adapun harga tiket masuk Rp 4.000. Pengunjung bisa menikmati indah air terjun tingkat tujuh yang eksotis. Lokasi wisata air terjun di Banjarnegara ini di Desa Kemiri, Sigaluh. Buka pukul 07.00-17..00 WIB.

2. Air Terjun Sikopel

Air Terjun Sikopel, wisata air terjun di Banjarnegara. ksmtour

Nah, wisata air terjun di Banjarnegara ini ada di kawasan hutan Babadan, Pagentan. Ini merupakan wisata air tersembunyi karena masij jarang wisatawan dating.

Baca Juga: 8 Air Terjun di Purworejo, Wisata Air Eksotis di Tengah Hutan Pinus dan Batu Cadas

Memiliki view sangat indah, namun air terjun ini masih sulit dijangkau karena akses jalan yang minim. Tapi, air terjun di Banjarnegara ini memiliki keindahan kelas juara.

Warna air terjun bisa berubah sesuai dengan sudut pandang. Dari jauh, warna air terjun atau curug ini putih jernih namun. Namun, jika didekati akan berwarna gelap.

Saat musim huja,n, akses jalan makin sulit karena masih berupa jalan tanah sehingga sangat licin dan mudah longsor. Unntuk harga tiket masuk hanya Rp 2000, buka mulai pukul 07.30 - 15.00 WIB.

Baca Juga: 5 Air Terjun di Gunungkidul, Wisata Air Memukau di Ujung Selatan Jogja

3. Curug Pletuk

 

 

Curug Pletuk, wisata air terjun di Banjarnegara. tentangbanjarnegara.com

Tempat wisata air terjun atau curug ini menyuguhkan pemandangan asri dan menyegarkan. Lokasi  di  Jatisari, Pesangkalan, Pagedongan, sekita 15 km dari pusat kota Banjarnegara.

Akses jalan menuju curug ini sudah cukup baik, meski penuh tanjakan dan turunan. Berudara sejuk dan suasana asri, wisata air di Banjarnegara ini memiliki suasana tenang.

Cocok banget untuk liburan bersama keluarga. Untuk harga tiket masuk Rp Rp 8000, dan curug ini buka setiap hari pukul 08.00 - 17.00 WIB. Ada beberapa wahana bermain air di  sekitar curug.

Baca Juga: 5 Wisata Air di Tawangmangu, Suguhkan Kolam Renang yang Spektakuler

4. Air Terjun Pertinggi

Air Terjun Pertinggi, wisata air terjun di Banjarnegara. Jefri Albuhori

Tempat wisata air terjun di Banjarnegara satu ini masih merupakan wisata hidden air gem. Lokasinya di  Gandul, Glempang, Mandiraja, dengan udara sejuk cenderung dingin.

Nah, wisata air terjun ini memiliki pemandangan alam yang memesona. Buka setiap hari pukul 07.00 - 17.00 WIB. Akses menuju curug melalui jalan perkampungan dan perkebunan yang asri.

Untuk harga tiket masuk sebesar Rp 5.000 serta ditambah biaya parkir untuk sepeda motor. Adapun wisata air di Banjarnegara ini menyajikan pemandangan alam yang sangat isntagramable.

Baca Juga: Termasuk Wisata Air, Ini 5 Tempat Piknik Romantis di Solo Paling Romantis dan Ngangeni Banget

5. Curug Pundungsewu

 

Curug Pundungsewu, wisata air terjun di Banjarnegara. Instagram.com/@wisatabanjarnegara

Curug Pundungsewu meerupakan wisata air terjun di Banjarnegara yang lokasinya masih sulit dijangkau. Kondisi jalan berupa tanah dan melewati hutan. Pemandangan di sepanjang perjalanan sangat menawan.

Sesekali akan muncul penampakan kera liar yang bergelantungan di pohon-pohon. Lokasi air terjun atau curug ioni ada di Sidampyak, Krajan Timur, Mandiraja.

Pengunjung akan disuguhi pemandangan air terjun menjulang tinggi  dengan panorama indah ditambah suasana alam  membuat segar. Tidak ada harga tiket masuk ke wisata air terjun ini. Buka  pukul 08.00 - 15.00 WIB.***

Editor: Ken Maesa Pamenang

Tags

Terkini

Terpopuler