Jadwal Lengkap Konser NOAH Oktober 2022

- 5 Oktober 2022, 11:59 WIB
Ilustrasi NOAH
Ilustrasi NOAH /Instagram @noah_site

KARANGANYARNEWS - Nah, ini dia jadwal konser NOAH pada Oktober 2022. Jadwal ini kami bagikan untuk para penggemar NOAH atau Sahabat NOAH yang merindukan aksi memukau para personelnya.

Simak jadwal konser NOAH ini yang dapat Anda agendakan sekaligus sebagai ajang silaturahmi atau kopi darat antar sesama penggemar Noah. Jangan lupa hafalkan setiap lagu andalan hits mereka.

Nah, ini dia jadwal konser NOAH Oktober 2022 lengkap dengan lokasi, waktu dan harga tiketnya.

  • 2 Oktober 2022 di Parkir Sentul International Convention Center, Bogor
  • 4 Oktober 2022 di Bengkel Space SCBD
  • 8 Oktober 2022 di Samarinda Convention Center, Samarinda
  • 21 Oktober 2022 di Convention Hall Grand City Surabaya

NOAH adalah band yang sebelumnya bernama Peterpan. Dibentuk pada 2000 di Bandung, Jawa Barat, band ini diperkuat oleh sejumlah musisi tampan dan berbakat, Ariel, Andika, Indra, Lukman, Reza dan Uki.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Konser Padi Reborn Oktober 2022

Secara umum NOAH menganut rok alternatif dan pop rock ala Coldplay, REM, U2, Radio Head, hingga Blur. Terjualnya sembilan juta lebih album telah membuktikan bahwa Noah sebagai grup musik rok alternatif terlaris di negaranya.

Peterpan awalnya dibentuk hanya sebagai band yang tampil reguler di kafe. Meski hanya 'mengamen', para musisi ini tetap memberikan hasil yang maksimal dalam bermusik hingga gayung pun bersambut. Kontrak dari label mayor Musica Studio's menjadi jalan awal band ini berkompetisi dengan pesona band lainnya memelalui album kompilasi Kisah 2002 Malam (2002).

Singel terobosan Mimpi yang Sempurna terbukti mampu membius indera dengar para pecinta musik Tanah Air. Menyusul kemudian album studio pertamanya bertajuk Taman Langit pada 2003, Bintang di Surga pada 2004 yang sukses terjual tiga juta kopi lebih.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Konser Dewa 19 Oktober sampai November 2022, Jatim, Padang, Jambi, Solo, Bandung, Jakarta

Sayangnya konflik internal terjadi dalam tubuh band ini hingga Andika dan Indra hengkang dari grup pada Oktober 2006. Meski demikian band ini tetap merilis album studio ketiga dan terakhir mereka dengan nama Peterpan, Hari yang Cerah pada 2007.

Namun, ada rasa keberatan dari ibu Andika jika Ariel dan personel yang masih bertahan di Peterpan menggunakan nama Peterpan. Kemudian mereka merilis album hit terbaik Sebuah Nama, Sebuah Cerita (2008) dan disusul dengan pengangkatan personel tambahan David (kibor) menjadi personel tetap. Momen itu sekaligus sebagai pelepasan nama Peterpan yang resmi melepasnya pada 2009.

Prahara tak seolah tak pernah menghampiri band ini. Puncak kritisnya saat Ariel dihempas kasus video asusila yang menyeretnya ke penjara. Dua tahun penantian, impian untuk kembali menggemparkan blantika musik Tanah Air pun tercapai, Ariel bebas bersyarat pada 23 Juli 2022. Bersama Uki, Lukman, Reza dan David, Ariel mengumumkan nama baru grup musik mereka, yaitu NOAH, pada 2 Agustus 2012. Nomor-nomor terbaru dan aransemen ulang lagu lama mereka semakin membuat band ini naik-naik kepuncak gunung. Sebut saja Separuh Aku, Tak Lagi Sama dan lagu cover dari para musisi senior. ***

Editor: Abednego Afriadi

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah