7 Wisata Pantai Hidden Gem di Wonogiri, Panoramanya Bikin Nyandu 

- 26 Mei 2023, 18:35 WIB
Pantai Sembuka, wisata pantai di Wonogiri.
Pantai Sembuka, wisata pantai di Wonogiri. /sumber78.com

KARANGANYARNEWS – Wonogiri punya wisata pantai tersembunyi atau hidden gem yang menawan. Deretan pantai hidden gem ini memukau karena masih asri dan otentik.

 

Suasana lengang dan tenang. Cocok banget untuk healing melepas kepenatan dari rutinitas sehari-hari. Beberapa wisata pantai di Wonogiri menjadi tempat terbaik menikmati momen matahari tenggelam.

Hampir semua pantai di Wonogiri merupakan destinasi wisata tersembunyi alis wisata hidden geme karena belum banyak didatangi wisatawan. Padahal, pantai-pantai di Wonogiri sangat memesona.

Baca Juga: 5 Spot Paling Instagramable di Pantai Drini, Seseruannya Ngangeni

Dengan geografis mirip Gunung Kidul dan Pacitan, pantai di Wonogiri sangat eksotis tidak kalah dengan pantai-pantai di Gungkidul ataupun Jogja.

Nah, berikut ini 7 wisata pantai di Wonogiri yang recommended dikunjungi untuk liburan. Sangat instagramable dengan spot-spot foto menawan.  Dijamin liburan akan sangat berkesan dan tidak terlupakan.

1. Pantai Nampu

 

Pantai Nampu, wisata pantai di Wonogiri.
Pantai Nampu, wisata pantai di Wonogiri. instagram.com/solopunya Artikel ini telah tayang sebelumnya di napaktilas.net dengan judul √ 10 Wisata Pantai Terbaik Dekat Wonogiri yang Lagi Hits.

Wisata pantai di Wonogiri ini memiliki pemandangan eksotis. Pantai Nampu dapat menjadi salah satu pantai wisata pantai di Wonogiri yang tepat dikunjungi.

Baca Juga: 5 Pantai di Gunungkidul Paling Eksotik Berpasir Putih, Alamat, Rute dan Harga Tiket

Lokasinya di Paranggupito. Menyuguhkan batu karang yang tersusun indah dan rapi. Dengan hamparan pasir pantai putih dan susunan karang yang indah.

Dijamin, wisata pantai hidden gem di Wonogiri satu ini menawarkan spot foto yang instagramable. Untuk menuju pantai ini sudah ada akses jalan yang cukup baik.

2. Pantai Karangpayung

Pantai Karangpayung, wisata pantai di Wonogiri.
Pantai Karangpayung, wisata pantai di Wonogiri. Instagram.com/herdiansyah002

Inilah wisata pantai di Wonogiri layaknya surga tersembunyi di balik karang, Pantai Karangpayung memiliki panorama indah. Adapun pantai di Wonogiri ini masih jarang dikunjungi alias menjadi wisata hidden gem.

Baca Juga: Ratusan Warga Kutuwates Syawalan di 2 Pantai Eksotik Gunungkidul

Padahal, pantai di Wonogiri ini menyimpan keindahan memesona.  Ada karang yang menjulang tinggi laksana sebuah benteng. Tebing tegak lurus setinggi 30-40 meter dan bagian bawahnya berongga.

3. Pantai Sembukan

Pantai Sembukan, wisata pantai di Wonogiri.
Pantai Sembukan, wisata pantai di Wonogiri. instagram.com/dethanovitaa

Salah satu wiosata pantai di Wonogiri ini diapit oleh bukit-bukit dan lokasinya cukup terpencil alias menjadi wisata hidden gem. Namun, akses menuju pantai di Desa Sembukan, Paranggupito sangat dijangkau.

Selain menawarkan pemandangan yang menakjubkan, Pantai Sembukan sering digunakan wisatawan sebagai spot foto yang instagramable. Memiliki panorama sunset yang indah.

Baca Juga: 5 Spot Instagramable di Pantai Goa Cemara Bantul

Selain memiliki panorama pantai yang menakjubkan, kawasan wisata wantai di Wonogiri ini telah didukung fasilitas lengkap. Fasilitas penunjang cukup lengkap, termasuk area parkir yang luas.

4. Pantai Banyutowo

 

Pantai Banyutowo, wisata pantai di Wonogiri.
Pantai Banyutowo, wisata pantai di Wonogiri. Google Map

Pantai Banyutowo terletak di desa Gudangharjo, Wonogiri. Salah satu wisata pantai di Wonogiri ini istimewa karena merupakan tempat bertemunya air tawar dan air asin.

Nama Banyutowo sendiri berasal dari dua kata dalam bahasa jawa, yaitu Banyu artinya air dan Towo artinya tawar. Jika digabungkan menjadi pantai air tawar.

Baca Juga: 7 Pantai di Jogja dengan View Indah, Bakal Betah Banget

Konon, wisata pantai di Wonogiri ini tempat yang mendatangkan rejeki. Maka tak heran jika banyak pengunjung yang datang hanya sekedar melakukan ritual. Pantai banyutowo juga merupakan wisata hidden gem di Wonogiri.

5. Pantai Klotok

Pantai Klotok, wisata pantai di Wonogiri.
Pantai Klotok, wisata pantai di Wonogiri. facebook/Seputar Wonogiri

Inilah pantai di Wonogiri yang menawarkan berbagai macam suasana dan pemandangan alam yang menakjubkan. Air lautnya sangat jernih dengan suara ombak bergemuruh di tengah suasana tenang.

Pantai Klothok lokasinya sangat terpencil dan tersembunyi alias wisata hidden gem. Lokasi wisata pantai di Desa  Kranding, Paranggupito, atau sekitar dua jam perjalanan dari pusat kota Wonogiri.

Baca Juga: Daftar Harga Tiket Masuk, Fasilitas dan Jam Buka Pantai Lampon

6. Pantai Pringjono

Pantai Pringjono, wisata pantai di Wonogiri.
Pantai Pringjono, wisata pantai di Wonogiri. Kholid

Nah, wisata pantai ini sebenarnya lebih dulu terkenal sebelum Pantai Nampu. Karena lokasinya terpencil dan tersembunyi membuat wisata pantai hidden gem di Wonogiri ini tidak banyak diketahui.

Pantai Pringjono juga masih minim fasilitas. Akses jalan menuju ke Pantai Peingjono ini juga belum memadai. Tidak ada tiket masuk menuju pantai ini alias gratis. Menyugahkan panorama yag luar biasa indah.

7. Pantai Kalimirah

Pantai Kalimirah, wisata pantai di Wonogiri.
Pantai Kalimirah, wisata pantai di Wonogiri. Sri Romdhoni Warta Kuncoro

Terakhir, pantai hidden gem di Wonogiri yang wajib dikunjungi adalah Pantai Kalimirah. Lokasinya di Desa Gudangharjo. Nah, kawasan wisata pantai ini biasa menjadi camping ground dengan latar belakang laut.

Garis pantai tidak terlalu panjang sehingga kerap sebagai tempat camping. Ada juga beberapa spot untuk memancing di wisata pantai di Wonogiri satu ini. Ini salah satu wisata hidden gem, tapi penuh sensasi.***

Editor: Ken Maesa Pamenang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x