5 Tempat Ngabuburit Paling Rekomended di Taman Wisata Alam Kapanewon Prambanan

- 30 Maret 2023, 16:35 WIB
Rumah Dome, menjadi wisata alam alternatif di wilayah Kapanewon Prambanan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta
Rumah Dome, menjadi wisata alam alternatif di wilayah Kapanewon Prambanan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta /

KARANGANYARNEWS - Kabupaten Sleman memiliki segudang tempat wisata yang tersebar di 86 Kalurahan dan 17 Kapanewon atau Kecamatan,  masing-masing destinasi memiliki keunikan tersendiri.

Tempat wisata tersebut menyajikan banyak hal seperti diantaranya wisata alam, wisata religi, wiata candi, dan wisata kuliner. Mengunjungi lokasi wisata alam dari satu ke tempat lainnya, pun tidak membutuhkan waktu lama.

Nah, tepat sekali. Di Kapanewon Prambanan menyimpan banyak destinasi wisata, salah satunya wisata alam yang eksotik dan kekinian.

Baca Juga: 6 Bukit Paling Instagramable untuk Ngabuburit Puasa Ramadhan di Kabupaten Bantul, Yogyakarta

Berikut ini KaranganyarNews.com meresume beberapa tempat wisata alam yang berada di Kapanewon Parambanan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Enam destinasi wisata alam ini, sangat rekomended dijadikan tempat ngabuburit atau menunuggu datangnya berbuaka puasa bersama senja  bersama keluarga dan orang-orang tercinta.

  1. Tebing Breksi

Salah satu destinasi populer di wilayah Kapanewon Prambanan,  Taman Tebing Breksi. Berada di Kalurahan Sambirejo l, Kapanewon Prambanan, Kabupaten Sleman.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Obyek Wisata Paling Ngehits di Kaliurang, Sleman, Yogyakarta

Taman Tebing Breksi, awalnya merupakan perbukitan tebing Breksi. Setelah tahun 2014 penambangan Breksi ditutup. Oleh pemerintah setempat, kemudian disulap menjadi kawasan wisata.

Tebing Breksi ini sangat tepat untuk menikmati senja dan ngabuburit,  saat berbuka puasa. Terdapat berbagai kuliner  khas daerah, serta pemandangan tebing Breksi yang memiliki beranekaragam corak artistik dan pahatan.

Itulah yang membuat tebing menjadi lebih berwarna, di tempat ini sering juga dijadikan tempat konser musik lokal, nasional dan internasional.

Baca Juga: Eloknya Telaga Sarangan, Pesona Alam Cantik Lereng Lawu yang Super Instagrammable

  1. Rumah Dome

Rumah Dome ini berada di Kalurahan Sumberharjo, Kapanewon Prambanan, Kabuten Sleman. Tepatnya, berada kurang lebih 2 Km dari Candi Prambanan.

Tempat wisata Dome ini cukup unik, pasalnya rumah-rumah dengan bentuk setengah lingkaran dihuni oleh masyarakat yang merupakan korban gempa bumi tahun 2006.

Rumah Dome, dapat menjadi pilihan wisata alternatif, kita dapat melakukan swa foto di rumah yang sudah bercat warna warni. Rumah Dome ini, dibuat untuk warga karena lebih tahan dari gempa.

Baca Juga: Bukit Punthuk Setumbu: Objek Wisata Indah nan Syahdu di Magelang, Tawarkan Pesona Sunrise

  1. Taman Teletubbies

Berada di Kalurahan Sumberejo, Kapanewon Prambanan, Kabupaten Sleman. Wilayahnya, dekat dengan obyek wisata Candi Ijo dan wisata Tebing Breksi.

Dinamakan Taman Teletubbies, karena berada di perbukitan dengn jalan menanjak yang mirip dengan tempat dalam serial film kartun Teletubbies.

  1. Taman Obelix Hills

Taman Obelix berada di Kalurahan Wukirharjo, Kapanewon Prambanan, Kabupaten Sleman. Taman Obelix. termasuk wisata baru di Sleman.

Baca Juga: Manohara, Kisah Romantisme Cinta Dua Dunia di Relief Candi Borobudur

Obelix Hills sangat tepat dijadikan tempat ngabuburit, karena di lokasi terdapat 30 lebih spot foto yang gratis dan berbayar sambil menikmati pemandangan alam yang membentang luas.

  1. Spot Taman Riyadi

Berada di Kalurahan Sambirejo, Kapanewon Prambanan, Kabupaten Sleman. Spot Taman Riyadi, dapat menjadi pilihan alternatif berganti udara segar dengan pemandangan alam yang luas.

Tempat ini, terbilang menjadi destinasi wisata baru di Sleman. Sambil menunggu waktu berbuka puasa, kita dapat mengabadikan moment-moment indah dengan kamera pintar di atas jembatan cinta yang dibawahnya terdapat area persawahan.

Baca Juga: Kompleks Percandian Dieng, Merekam Jejak Budaya India di Rumah Para Dewa

Semoga 5 destinasi wisata alam yang diunggah KaranganyarNews.com di Kapanewon Prambanan, Kabupaten Sleman ini menjadi pilihan keluarga, sahabat dan orang-orang tercinta untuk dikunjungi.

Sambil ngabuburit, kita dapat menikmati alam dengan kesegaran udaranya. Jangan lupa, untuk mengabdikannya dengan kamera pintar kalian. ***

Editor: Kustawa Esye


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x