Resep Gulai Babat, Rasanya Memang Hebat

10 Juli 2022, 22:51 WIB
Resep gulai babat /Instagram/@7171ana

KARANGANYARNEWS - Menu Idul Adha, resep gulai babat. Resep ini silakan Anda praktikkan saja untuk belajar membuat gulai hanya dengan babat, baik itu sapi maupun kambing kurban di momen Idul Adha yang istimewa. 

Ada banyak resep olahan daging kurban Idul Adha yang kami hadirkan, dan gulai babat ini merupakan salah satunya, sekaligus melengkapi artikel tentang resep untuk Idul Adha dengan berbagai variasi rasa, bumbu hingga ciri khasnya di suatu daerah. 

Maka resep gulai babat ini tidak ada salahnya jika Anda coba. Dengan menyimak secara seksama resep gulai babat yang kami sajikan, bukan tidak mungkin akan menginspirasi Anda untuk tertantang memulai membuka usaha sendiri di bidang kuliner dengan menu gulai babat, baik sapi maupun kambing.

Baca Juga: Resep Babat Balado Pete Pedas, Lezatnya Bikin Nambah, Nambah, Nambah dan Nambah Sampai Klenger

Nah, ini dia resep gulai babat berbahan daging kurban untuk acara Idul Adha di tengah keluarga Anda yang berbahagia :

Bahan

Babat kambing atau sapi seberat 1 kilogram saja

Bahan anti prengus

Jeruk nipis sucukupnya

Daun jeruk 10 lembar

Margarin

Daun salam

Lengkuas

Serai

Daun sala.

Kapulaga

Kayu manis

Lengkuas

Santan secukupnya

Garam

Gula pasir

Lada bubuk

Cara membuat gulai babat enak

1. Cuci bersih babat, lumuri dengan air jeruk nipis, diamkan sebentar. 

2. Cuci lagi babat tersebut sampai bersih. 

3. Rebus babat 

4. Tambahkan daun jeruk, dan rebus sampai lunak. Angkat dan tiriskan, lalu potong-potong babat berbentuk segitiga.

5. Panaskan margarin di atas wajan atau teflon besar anti lengket, tumis bumbu halus sampai harum

6. Tambahkan daun salam, daun jeruk, lengkuas, serai, kayu manis, dan kapulaga. Aduk sampai agak layu.

7. Masukkan babat. Aduk sampai tercampur rata dengan bumbu.

8. Tuangkan santan. Aduk sesekali sampai mendidih.

9. Tambahkan garam, gula pasir, dan lada bubuk. Aduk dan masak sampai benar-benar matang. 

11. Koreksi rasa

12. Angkat, dan sajikan dengan bawang goreng tabur.

13. Gulai babat siap disantap ditemani. Nasi putih, lalapan dan kerupuk udang.

Baca Juga: Resep Babat Gongso, Enak Pedas, Mantab dan Menggairahkan

Demikian resep gulai babat untuk Idul Adha yang kami kutip dari berbagai sumber. Silakan disimak, dihafalkan, dikopi, dicetak kemudian Anda jadikan kliping resep aneka kambing yang lengkap dan hasilnya pun mantab.

Sekadar informasi tambahan, daging kurban khususnya kambing mengandung kalori, protein, lemak, kalium, vitamin B12, zat besi, magnesium, selenium, omega-3, asam amino, zat besi, kalium. Semuanya itu barmanfaat untuk kesehatan tubuh.

Namun, daging kambing merupakan sumber lemak jenuh yang akan meningkatkan kadar kolesterol dalam tubuh jika dikonsumsi terlalu banyak. Ada setidaknya 75 miligram kolesterol untuk setiap 100 gram daging kambing matang.

Baca Juga: Resep Babat Goreng, Mudah Bikinnya dan Asyik Disantap Rame rame

Maka supaya tidak berbahaya bagi kesehatan, direkomendasikan tidak menyantapnya lebih dari 2 porsi setiap minggunya. Ini juga berlaku bagi daging merah. Jangan lupa memilih daging yang fresh atau segar dan tetap dicuci sampai bersih sebelum memasaknya. ***

 

 

Editor: Abednego Afriadi

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler